3 Cara Transfer dari BCA ke DANA Paling Mudah dan Praktis!
- viva.co.id
Teknodaily – Bingung bagaimana cara trasnfer dari BCA ke Dana? Tenang, sekarang sudah berada di tempat yang tepat, karena teknodaily bakal bagikan beberapa pilihan cara yang paling mudah dan praktis untuk transfer dari BCA ke Dana. Simak sampai akhir ya.
Dana adalah salah satu dompet digital yang populer di Indonesia.
Dompet digital ini dapat digunakan untuk berbagai keperluan, seperti pembayaran online, top up pulsa, pembelian token listrik, dan lain-lain.
Untuk mengisi saldo Dana, kita bisa menggunakan berbagai metode pembayaran, salah satunya adalah transfer dari bank BCA.
Cara Transfer dari BCA ke Dana Paling Mudah dan Praktis
1. Transfer melalui ATM BCA
Cara ini merupakan cara yang paling umum dan mudah untuk dilakukan. Berikut langkah-langkahnya:
- Masukkan kartu debit BCA Anda ke mesin ATM.
- Masukkan PIN.
- Pilih menu "Transaksi Lainnya".
- Pilih menu "Transfer".
- Pilih "BCA Virtual Account".
- Masukkan nomor Virtual Account DANA (nomor ini dapat ditemukan di aplikasi DANA).
-Masukkan nominal saldo DANA yang ingin diisi.
- Tekan tombol "Benar".
2. Transfer melalui m-BCA
Cara ini juga cukup mudah dan praktis. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi m-BCA.
- Login dengan menggunakan nomor rekening dan PIN.
- Pilih menu "m-Transfer".
- Pilih "BCA Virtual Account".
- Masukkan nomor Virtual Account DANA.
- Masukkan nominal saldo DANA yang ingin diisi.
- Tekan tombol "Kirim".
3. Transfer melalui KlikBCA
- Buka website KlikBCA.
- Masukkan username dan password.
- Pilih menu "Transfer".
- Pilih "Transfer ke BCA Virtual Account".
- Masukkan nomor Virtual Account DANA.
- Masukkan nominal saldo DANA yang ingin isi.
- Tekan tombol "Kirim".
Itulah 3 pilihan cara transfer dari BCA ke Dana yang bisa dibilang paling mudah dan praktis. Semoga bermanfaat.