Daftar Laptop 2 in 1 Murah Terbaik Maret 2025 Terlaris, Bisa Jadi Tablet
Rabu, 12 Maret 2025 - 14:14 WIB
Sumber :
- Teknodaily / Rmarcella
Lenovo Flex 5 14 Touch, laptop 2 in 1 dengan harga terjangkau
Photo :
Sebagai salah satu laptop 2 in 1 murah terbaik Maret 2025, Lenovo Flex 5 14 Touch menawarkan layar IPS Full HD dengan tampilan yang jernih dan permukaan glossy yang terlihat elegan.
Laptop Intel terbaik ini mengandalkan prosesor Intel Core i3 generasi ke-12, RAM 8GB, dan SSD 256GB, yang cukup untuk menunjang berbagai aktivitas seperti mengetik dokumen, browsing, atau streaming.
Dengan harga Rp 7 jutaan, pengguna sudah mendapatkan Windows 11 Home serta garansi distributor 1 tahun. Desain fleksibel dan performa yang stabil membuatnya ideal untuk pelajar, pekerja kantoran, maupun pengguna yang membutuhkan laptop hybrid dengan layar berkualitas tinggi.
5. ASUS VivoBook Flip 14 TP1400KA
Halaman Selanjutnya
Sebagai rekomendasi terakhir dalam kategori laptop hybrid terbaik, ASUS VivoBook Flip 14 TP1400KA hadir dengan spesifikasi yang cukup mumpuni di kelasnya. Ditenagai Intel Pentium N4500 dengan kecepatan hingga 2,8 GHz, serta dukungan GPU Intel UHD, laptop terbaik paling laris ini mampu menangani tugas harian dengan lancar.