Kenali Apa Itu VPN, Fungsi dan Cara Kerjanya

Mengenal apa itu VPN
Sumber :
  • https://bte-jkt.telkomuniversity.ac.id/

Teknodaily – Apa itu VPN? Virtual Private Network atau dikenal sebagai VPN adalah salah satu ekstensi sangat penting untuk pengguna internet. Salah satu manfaatnya yaitu menjamin keamanan pada laptop, PC, tablet, smartphone, maupun perangkat lainnya. Saat menggunakannya, semua data-data yang ditransfer via jaringan internet akan dienkripsi.

Proton VPN Lakukan Tiga Update Penting

Dengan kata lain, semua aktivitas online, seperti membuka situs, menonton film, atau lainnya aman dari pencurian data maupun penyadapan. Ditambah lagi saat kamu sedang memakai jaringan publik, VPN juga akan melindungi di setiap pengiriman data. 

Daripada penasaran terus, berikut kenal lebih dekat apa itu VPN.

Update Opera Browser di iOS Dibekali Pembaruan AI 

Apa Itu VPN?

Seperti yang sudah sempat dijelaskan, VPN termasuk tool atau ekstensi yang sangat efektif melindungi privasi saat berseluncur di dunia maya. Dengan kata lain fungsinya untuk memberikan keamanan pada privasi data sekaligus anonim ketika memakai jaringan publik. 

Rekomendasi 9 VPN Gratis Terbaik 2024 untuk Buka Situs yang Diblokir

Alamat IP pengguna tidak akan terlihat dan data yang ditransfer dilindungi, sehingga hanya pihak atau situs tujuan yang bisa membaca informasi penggunanya. Jadi, VPN ampuh menjaga keamanan privasi ketika membuka situs-situs apa pun. 

Fungsi VPN yang Memberikan Keuntungan Pengguna

 

Apa saja fungsi VPN?

Photo :
  • https://qwords.com/

 

Setelah mengenal apa itu VPN, berikut beberapa poin fungsi VPN yang tentunya menguntungkan penggunanya. 

1. Menyembunyikan IP Address

Saat memakai VPN, secara otomatis perangkat terhubung dengan server yang berbeda dari situs yang sedang dibuka. Dari fungsi ini, IP Address kamu tidak akan terbaca oleh pihak ketiga karena statusnya menjadi anonim saat berselancar internet. Aktivitas online yang kamu lakukan akan tetap aman dan terlindungi. 

2. Enkripsi Data

Fungsi VPN lainnya yaitu melindungi data pribadi dan jalur website yang dibuka. Selain itu, semua kegiatan online pun tetap aman dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Data yang sudah dienkripsi pun akan lebih aman. 

3. Aman dari Virus atau Penyadapan

Malware merupakan virus yang sangat berbahaya dan mudah tersebar ketika membuka situs tertentu. Tapi tenang saja, berkat VPN, perangkat kamu akan semakin aman dari virus, apalagi penyadapan data. Dengan koneksi VPN, semua informasi sensitif dipastikan tetap terlindungi. 

4. Dapat Mengakses Situs Terblokir

Fungsi VPN yang paling sering dipakai yaitu mengakses situs-situs yang diblokir. Biasanya ada situs-situs yang diblokir karena memiliki konten yang dilarang di negara-negara tertentu. Dengan memakai VPN, kamu tetap bisa membuka situs tersebut dengan tenang tanpa ada blokiran apa pun lagi. 

5. Melindungi dari Kemungkinan Hacking

Ketika terhubung dengan WiFi umum, kemungkinan terkena hacking lebih besar. Tidak semua jaringan internet aman dipakai karena bisa membobol data pribadi saat sudah terhubung. Di sinilah VPN sangat penting dipasang agar dapat melindungi data maupun kegiatan online dari serangan virus dan hacking. 

Cara Kerja VPN

 

Bagaimana cara kerja VPN?

Photo :
  • https://r17.co.id/

 

Bagaimana cara kerja VPN? Konsepnya seperti membuat terowongan yang digunakan sebagai jalur alternatif oleh penggunanya. Cara kerjanya mengenkripsi jalur yang dipakai untuk mentransfer data antar server dan perangkat. Saat melewati jalur terowongan tersebut, aktivitas online kamu sudah langsung terlindungi dari pihak-pihak tidak berwenang sehingga data pribadi lebih aman. 

Apakah VPN Aman Digunakan?

Masih banyak yang menanyakan apakah VPN sebenarnya aman digunakan atau tidak. Tentu saja termasuk aman kalau memang tujuannya tidak untuk aktivitas negatif. Hal tersebut karena VPN memakai enkripsi atau sandi yang sangat kuat untuk melindungi data-data ketika menggunakan jaringan publik. 

Enkripsi itulah yang membuat data tidak akan terlihat atau terdeteksi oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab. Itupun termasuk penyedia layanan internet maupun pihak ketiga lainnya, ya. 

Tidak hanya itu saja, karena bisa juga menyembunyikan IP Address, memberi anonim online, serta menjaga data privasi. Sangat penting memilih VPN terpercaya agar keamanan selama berselancar di media sosial lebih optimal. 

Sekarang sudah tahu, kan apa itu VPN dan fungsi-fungsinya? Pastikan kamu memakai VPN untuk aktivitas yang positif. Jangan lupa gunakan aplikasi VPN terpercaya agar semakin terlindungi.