Review Infinix SMART 9 HD, HP Sejutaan Tangguh Spek Ugal-ugalan

Review Infinix SMART 9 HD, HP Sejutaan Tangguh Spek Ugal-ugalan
Sumber :
  • Teknodaily / Rmarcella

Termasuk HP sejutaan terbaik, simak spesifikasi lengkap Infinix SMART 9 HD yang "ugal-ugalan" dan jarang ditemukan di kelas entry level.

Performa Menarik di Kelas Entry Level

Review POCO F7 Pro: HP Premium Performa AI Super Gahar

Infinix SMART 9 HD menawarkan daya tahan yang tinggi dengan lebih dari 200 pengujian kualitas oleh tim R&D Infinix Global. HP Infinix terbaru ini telah melewati drop test hingga 250.000 kali, perlindungan jatuh dari enam sisi setinggi 1,5 meter, serta uji penyimpanan pada suhu ekstrem hingga 70°C. 

Sertifikasi IP54 memberikan ketahanan terhadap percikan air dan membuatnya lebih andal dalam berbagai kondisi. Desainnya yang memiliki dimensi 165,7 x 77,1 x 8,35 mm dengan bobot 188 gram tetap nyaman digunakan dalam waktu lama.

5 HP Layar AMOLED Terbaik April 2025 Harga Rp 2 Jutaan, Visual Makin Tajam

Layar IPS LCD 6,7 inci dengan resolusi HD+ (720 x 1600 piksel) menghadirkan tampilan yang jernih dengan refresh rate 90Hz, membuat visualisasi konten multimedia lebih mulus. Kecerahan hingga 500 nits memastikan tampilan tetap jelas bahkan di bawah cahaya matahari. 

6 Aplikasi Alternatif YouTube di Android 7 dan 6 2025, Anti Lag & Hemat Kuota

Dari segi audio, dukungan DTS Dual Stereo Speaker dengan 300% Ultra Volume memberikan suara yang lantang dan jernih. Performa didukung oleh prosesor MediaTek Helio Octa-core dengan GPU Mali-G57 MC1, RAM hingga 4GB, serta sistem operasi XOS 14 berbasis Android 14 Go Edition. Kombinasi ini cukup mumpuni untuk kebutuhan multitasking ringan dan hiburan sehari-hari.

Halaman Selanjutnya
img_title