Review OPPO Find X8 Pro, Performa Flagship dengan Kamera Canggih dan Desain Premium
- Teknodaily / Rmarcella
Dengan RAM berkapasitas 12GB atau 16GB LPDDR5X dan pilihan penyimpanan internal hingga 1TB UFS 4.0, OPPO Find X8 Pro memberikan ruang yang luas dan akses data yang cepat, cocok untuk pengguna yang aktif di berbagai aplikasi dan menyimpan banyak file multimedia.
Fotografi Profesional dalam Genggaman
Kamera belakang OPPO Find X8 Pro adalah salah satu fitur yang paling menonjol, terutama bagi penggemar fotografi. HP kamera terbaik ini dilengkapi dengan sistem quad-camera, termasuk kamera utama 50MP yang menggunakan sensor Sony LYT-808 berukuran 1/1.4 inci dengan aperture f/1.6, memberikan detail gambar tinggi dan performa cahaya rendah yang optimal. OIS (Optical Image Stabilization) memastikan gambar tetap stabil, bahkan dalam kondisi minim cahaya.
Kamera ultra-wide 50MP dengan sudut pandang 120° dan sensor Samsung S5KJN5 mampu menangkap gambar dengan sudut pandang lebih luas, cocok untuk foto lanskap atau foto grup.
HP Android terbaik ini juga menawarkan dua kamera telefoto periskop 50MP, masing-masing menggunakan sensor Sony LYT-600 dan Sony IMX858, dengan zoom optik 3x hingga 6x dan zoom digital hingga 120x, sehingga pengguna lebih fleksibel untuk mengambil gambar objek dari kejauhan tanpa kehilangan detail.
Selain itu, dukungan dari teknologi Hasselblad portrait meningkatkan kualitas gambar dengan reproduksi warna yang akurat dan detail yang lebih hidup. Di bagian depan, OPPO Find X8 Pro memiliki kamera 32MP dengan sensor Sony IMX615 dan aperture f/2.4 yang menjamin hasil swafoto berkualitas tinggi dengan warna yang natural dan detail tajam.