Xiaomi Mix Fold 4, Ponsel Lipat Tipis dengan Kamera Periskop

Xiaomi luncurkan ponsel lipat Mix Fold 4.
Sumber :

Teknodaily – Produsen ponsel asal China, Xiaomi, resmi meluncurkan ponsel lipat terbarunya, Mix Fold 4, di pasar China pada Jumat 19 Juli 2024. Peluncuran ini juga diikuti dengan rilis Xiaomi Mix Flip, ponsel lipat clamshell pertama dari perusahaan tersebut. 

Renot 13 Pro 5g vs Poco F6, Perbandingan 2 HP Xiaomi 

Berbeda dengan Mix Flip, Xiaomi Mix Fold 4 mengusung desain lipat seperti buku yang mirip dengan seri Galaxy Z Fold dari Samsung. Ponsel ini diklaim sebagai ponsel lipat paling ringan dan paling tipis saat ini, dengan ketebalan 9,47 mm saat dilipat dan 4,59 mm saat dibuka. Xiaomi Mix Fold 4 memiliki berat 226 gram dan telah mendapatkan sertifikasi tahan air IPX8.

Ponsel ini juga menjadi yang pertama dari Xiaomi yang menggunakan bahan carbon fiber T800H di bagian dalamnya, termasuk pada pelat engsel, rangka layar, dan bagian tengah kompartemen baterai. Bahan ini diklaim dapat meningkatkan ketahanan terhadap benturan hingga tiga kali lipat (300 persen). Engsel layar Xiaomi Mix Fold 4 juga diklaim memiliki masa pakai hingga 500.000 kali lipatan.

Layar 6,56 Inci

Ucapkan Selamat Tinggal untuk 6 HP Populer Xiaomi

Layar eksternal utama Xiaomi Mix Fold 4 berukuran 6,56 inci dengan tepian melengkung di keempat sudutnya. Ketika dibuka, layar internalnya memiliki ukuran 7,98 inci dengan resolusi 2.488 x 2.224 piksel. 

Kedua layar ini menggunakan panel OLED dengan refresh rate 120 Hz, kecerahan puncak 3.000 nits, HDR10+, HDR Vivid, dan Dolby Vision untuk pengalaman menonton yang memukau. Layar bagian dalam juga dilengkapi dengan kamera di bawah layar yang sangat tipis.

Dilengkapi 4 Kamera Leica

Halaman Selanjutnya
img_title
HP Lipat Murah Itel Flip 1 Harga Cuma Rp 1 Jutaan