HP Xiaomi Ini Bakal Punya Baterai Besar 7000 mAh

Xiaomi 15 Series.
Sumber :
  • Xiaomi.

TeknodailyXiaomi tengah mengembangkan Xiaomi 16 yang akan dirilis di akhir 2025. Smartphone terbaru Xiaomi ini bakal memiliki baterai besar 7000 mAh.

Lebih Praktis dan Fleksibel! Ini 4 Keunggulan e-SIM Dibanding SIM Konvensional

Dilaporkan oleh Gizmochina, jika rumor ini benar, maka spesifikasi ini menjadi gebrakan dan menandai peningkatan yang signifikan pada baterai dibandingkan dengan baterai 5.400 mAh milik Xiaomi 15.

Dilihat dari ukurannya yang besar, kemungkinan teknologi baterai yang akan digunakan ialah baterai silikon-karbon berdensitas tinggi.

5 HP Terbaik Paling Laris April 2025 Versi GSMArena, Siapa Paling Eksis?

Lompatan ini dapat mendefinisikan ulang daya tahan pada ponsel premium, terutama karena akan dipasangkan dengan peningkatan efisiensi dari chipset unggulan generasi berikutnya yang lebih efisien.

Dengan ukuran baterai yang besar, ada juga kemungkinan bahwa tampilan ramping dan ringkas mungkin tidak dimiliki oleh Xiaomi 16.

Review iQOO Z10: HP Tangguh Baterai Super Gede dan Performa Andal

Meski begitu hal itu ternyata bisa ditepis, karena pesaing Xiaomi yaitu OnePlus bisa menghadirkan OnePlus 13T dengan baterai 6200 mAh yang besar namun tetap memiliki tampilan yang ringkas.

Kapasitas 7.000mAh yang dikabarkan pada Xiaomi 16 mungkin tampak ambisius, namun peningkatan baterai ini tetap menandai peningkatan yang signifikan dalam masa pakai baterai dibandingkan pendahulunya.

Halaman Selanjutnya
img_title