Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Pro: Apakah Akan Meluncur di Indonesia? Intip Keunggulannya Disini!
- Istimewa
Teknodaily – Xiaomi baru-baru ini mengumumkan Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Pro untuk pengguna di China, dan ada harapan bahwa kedua model ini akan meluncur secara global pada tahun depan atau 2024.
Untuk Indonesia, tampaknya kabar baik sedang di depan mata. Berdasarkan database di situs Kementerian Perindustrian (Kemenperin), HP Xiaomi ini sudah lulus uji TKDN (Tingkat Kandungan Dalam Negeri).
Nomor model Xiaomi 23127PN0CG terdaftar dalam database P3DN dengan tingkat TKDN sebesar 38.20 persen.
Model ini adalah Xiaomi 14 versi global, dan saat ini hanya varian standarnya yang terlihat di situs tersebut.
Dengan kehadiran di database P3DN, harapannya adalah bahwa Xiaomi akan merilis smartphone flagship mereka di Indonesia.
Xiaomi sebelumnya tidak merilis lini Xiaomi 13 series di Indonesia, dan memilih untuk meluncurkan model Xiaomi 13T dengan harga yang lebih terjangkau.
Xiaomi 14 series hadir dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3, peningkatan di kamera utama Leica, dan menggunakan sistem operasi baru, HyperOS.