Daftar HP 2 Jutaan Terbaik April 2025 Keluaran Terbaru Kamera 108MP Layar AMOLED
- Teknodaily / Rmarcella
Sharp Aquos Sense9
Meski tidak termasuk HP 2 jutaan terbaik April 2025, Sharp Aquos Sense9 tetap cocok buat kamu yang suka HP berukuran compact tapi tetap powerful. Layarnya hanya 6,1 inci tapi menggunakan panel Pro IGZO OLED Full HD+ yang mendukung refresh rate adaptif mulai dari 1Hz hingga 240Hz, plus tingkat kecerahan sampai 2.000 nits, super nyaman dipakai di luar ruangan.
Kamera ganda 50,3 MP untuk lensa utama dan ultrawide-nya dilengkapi EIS dan OIS untuk hasil foto dan video yang stabil, serta kamera depan 32 MP juga mendukung stabilisasi EIS. Ditenagai chipset Snapdragon 7s Gen 2, RAM 8GB, dan penyimpanan internal 256GB yang bisa ditambah sampai 1TB via microSD, performa HP Android terbaik ini dijamin lancar.
Selain itu, HP kamera depan terbaik ini punya rating IP68 alias tahan air dan debu, serta menjalankan Android 14 murni tanpa bloatware mengganggu. Dengan harga Rp 6.199.000, Sharp Aquos Sense9 jadi salah satu HP premium compact paling lengkap di kelasnya.
Melihat daftar rekomendasi di atas, jelas bahwa HP 2025 keluaran terbaru harga Rp 2 jutaan kini tak lagi bisa dianggap remeh. Jadi, buat kamu yang sedang mencari HP baru dengan bujet terbatas namun tak ingin mengorbankan fitur dan kualitas, pilihan HP 2 jutaan terbaik April 2025 bisa jadi solusi paling tepat.