Samsung Flip Terbaik yaitu Galaxy Z Flip 4 5G, Cek Harganya!

Galaxy Z Flip 4 5G
Sumber :
  • samsung.com

Teknodaily – Inovasi smartphone layar lipat yang diprakarsai Samsung sejak 2019 lalu tampaknya semakin ramai peminat.

Review Lengkap Samsung Galaxy Tab S9: Pilihan Ideal untuk Desain dan Produktivitas

Hal ini dibuktikan dengan banyaknya perusahaan teknologi lain yang mengikuti jejak pabrikan Korea Selatan tersebut.

Samsung Galaxy Z Flip dan Fold seolah menjadi trendsenter dalam scene drama Korea (drakor) kesayangan netizen. Bahkan sampai dijuluki "HP drakor".

Lanjutkan Seri 5G, Samsung Siapkan Galaxy M14 4G, Mulai Rp1 Jutaan!

Pada Rabu (10/8/2022),Samsung akhirnya meluncurkan Galaxy Z Flip 4 5G di acara live streaming pada gelaran Samsung Galaxy Unpacked Watch Party di 60 Tenth Avenue, New York, Amerika Serikat.

Yang mengejutkan adalah harga dari smartphone layar lipat terbaru ini lebih murah Rp 1 Juta dari Galaxy Z Flip 3 5G yang diluncurkan tahun lalu.

Samsung Galaxy S24 Series: Ponsel Canggih dengan Fitur AI Terbaru

Menariknya, menurut Product Marketing Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus, saat berada di Marriot Marquis, New York membeberkan jika Samsung Indonesia menawarkan lima kombinasi warna ala Bespoke edisi terbatas untuk Galaxy Z Flip 4.

Antara lain kombinasi Black, Green-Green; Gold, Yellow-Yellow; Silver, Navy-Navy; Silver , White-White; dan Gold, Red-White.

Verry menambahkan  terdapat pilihan warna lainnya, seperti Essential Graphite, Genderless Pink Gold, Bora Purple, dan Contemporary Blue.

Terkait banderol lengkapnya, berikut daftar harga Galaxy Z Flip 4 5G di Indonesia:

• Galaxy Z Flip 4 5G model 8GB/128GB dibanderol Rp 13.999.000

• Galaxy Z Flip 4 5G model 8GB/256GB dibanderol Rp 14.999.000

• Galaxy Z Flip 4 5G model 8GB/512 GB dibanderol Rp 16.999.000

• Galaxy Z Flip 4 5G varian Bespoke dengan model 8GB/256GB dibanderol Rp 15.499.000

Secara performa, ponsel ini memiliki layar kecil Super AMOLED berukuran 1,9 inci yang disebut "cover screen".

Fungsinya untuk menampilkan notifikasi atau widget saat ponsel sedang dilipat.

Selain itu juga untuk preview foto saat menggunakan kamera belakang 12MP+12MP.

Saat ponsel dibuka, maka akan terbentang layar Dynamic AMOLED 2x 6,7 inci.

Layar ini didukung dengan refresh rate mencapai 120 Hz, sehingga kemulusan layar dan pengalaman visual saat main game atau menonton video tak perlu diragukan lagi.

Di bagian dalam ponsel ini juga terdapat satu kamera dengan resolusi 10MP.

Pengguna juga bisa memanfaatkan FlexCam untuk memanfaatkan kamera Galaxy Z Flip 4.

Caranya mudah, tinggal mengatur sudut lipat perangkat dan letakkan di permukaan datar, setelah itu ambil foto maupun video.