5 Rekomendasi Smartwatch Termurah 2025 Layar AMOLED Gak Sampai Rp 500 Ribuan
- Teknodaily / Rmarcella
Smartwatch Aolon terbaik ini juga memiliki fitur pemantauan kesehatan 24 jam, termasuk detak jantung dan kadar oksigen darah (SpO2), serta mendukung 178 mode olahraga, menjadikannya salah satu smartwatch dengan mode latihan terbanyak di kelasnya. Dengan tambahan fitur seperti kalkulator, kontrol musik, dan prakiraan cuaca, serta ketahanan air IP68, Aolon Mars R3 siap menemani keseharianmu dengan gaya yang keren dan fungsional!
5. Bishon Soul Z Sport: Smartwatch Modern Layar AMOLED Tajam
Bishon Soul Z Sport
- Blibli
Buat kamu yang ingin tampil sporty sekaligus stylish, Bishon Soul Z Sport bisa jadi pilihan smartwatch termurah 2025 terbaik dengan harga sekitar Rp 490 ribuan. Smartwatch paling murah ini membawa layar AMOLED 1,43 inci dengan resolusi tinggi yang bikin tampilan makin tajam dan jernih. Dari segi desain, Bishon Soul Z Sport tampil modern dan cocok buat segala aktivitas.
Fitur kesehatannya juga lengkap, termasuk pelacakan detak jantung, jumlah langkah, kualitas tidur, serta pemantauan aktivitas harian secara real-time. Ditenagai baterai yang mampu bertahan hingga 5 hari, smartwatch ini sangat ideal buat kamu yang aktif dan ingin tampil kece tanpa repot sering mengisi daya.
Memiliki smartwatch dengan layar AMOLED berkualitas kini bukan lagi hal yang mahal. Dengan harga di bawah Rp 500 ribu, kamu bisa mendapatkan smartwatch 2025 dengan fitur canggih seperti pemantauan kesehatan, mode olahraga beragam, hingga tampilan jam yang bisa dikustomisasi. Jadi, dari 5 smartwatch termurah 2025 ini, mana yang paling menarik perhatianmu?