4 Rekomendasi HP Mid Range Kamera Terbaik 2025, Update Harga Terbaru
- Teknodaily / Rmarcella
Teknodaily – Memiliki HP terbaik dengan kamera berkualitas tidak selalu harus merogoh kocek dalam. HP mid range kini hadir dengan teknologi kamera canggih, menawarkan resolusi tinggi, sensor premium, dan fitur AI untuk hasil foto setara flagship.
Dengan bujet di kelas Rp 3 jutaan hingga Rp 6 jutaan, kamu bisa mendapatkan kamera utama 50MP hingga 108MP, dukungan night mode, zoom optik, hingga perekaman video 4K.
HP Kamera Terbaik Kelas Mid Range
Banyak HP mid range di tahun 2025 yang mengunggulkan sektor fotografi, sehingga cocok untuk kamu yang gemar memotret, membuat konten, atau sekadar mengabadikan momen sehari-hari.
Tak hanya itu, dukungan layar AMOLED dengan refresh rate tinggi serta chipset bertenaga juga melengkapi keunggulan perangkat di segmen ini. Jadi, tak perlu mengeluarkan bujet flagship untuk menikmati fitur fotografi terbaik.
Jika kamu mencari HP mid range kamera terbaik 2025, berikut 4 rekomendasi HP yang menawarkan kamera tajam, performa gahar, dan harga yang tetap bersahabat di kantong!
1. Xiaomi 13T, Performa Kencang Kamera 50MP
Xiaomi 13T, HP Terbaik dengan Kamera Leica
- Blibli
Xiaomi 13T hadir sebagai HP flagship killer dengan spesifikasi unggulan di berbagai aspek. Kamera 50MP utama, kamera 50MP telephoto dengan 2x zoom optik, serta kamera 12MP ultra-wide memastikan hasil foto tetap detail dan tajam di segala kondisi. Layar AMOLED 6,67 inci dengan resolusi 1.5K dan refresh rate 144Hz menawarkan pengalaman visual super smooth.
HP kamera Leica terbaik ini ini ditenagai MediaTek Dimensity 8200 Ultra+, yang dikombinasikan dengan RAM hingga 12GB untuk performa maksimal. Dengan baterai 5.000 mAh dan fast charging 67W, Xiaomi 13T menawarkan daya tahan lama dan pengisian cepat.
Dibanderol Rp 6,4 jutaan, HP ini menjadi pilihan ideal bagi pengguna yang mencari kombinasi performa tinggi, layar premium, dan kamera flagship.
2. Redmi Note 12 Pro, Kamera 108MP Layar AMOLED 120Hz
Redmi Note 12 Pro, HP Redmi termurah kamera 108MP
- Blibli
Redmi Note 12 Pro adalah pilihan HP mid range kamera terbaik 2025 yang sempurna bagi pengguna yang menginginkan kamera mumpuni dengan harga lebih terjangkau. Dibekali kamera utama 108MP, hasil jepretannya sangat detail dan tajam.
Kamera pendukung HP 3 jutaan terbaik ini terdiri dari 8MP ultra-wide dan 2MP macro, yang melengkapi kebutuhan fotografi sehari-hari. Layar AMOLED 6,67 inci dengan refresh rate 120Hz dan HDR10+ memberikan tampilan lebih jernih dan responsif.
Ditenagai oleh MediaTek Dimensity 1080, performanya cukup andal untuk multitasking dan gaming ringan. Baterai 5.000 mAh dengan fast charging 67W memastikan daya tahan optimal. Dengan harga Rp 3,4 jutaan, HP Redmi Note series terbaik menjadi pilihan menarik di kelasnya bagi pengguna yang mengutamakan layar berkualitas dan kamera superior.
3. Oppo Reno8 T 5G, Kamera 108MP Desain Premium
Oppo Reno8 T 5G
- Blibli
Oppo Reno8 T 5G hadir dengan desain ramping dan elegan, serta spesifikasi kamera unggulan. Kamera utama 108MP yang dipadukan dengan sensor depth 2MP dan sensor mikro 2MP, membuatnya cocok untuk fotografi detail.
Kamera depan 32MP juga sangat ideal untuk selfie berkualitas tinggi. HP kamera terbaik setara DSLR ini memiliki layar AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz, yang memberikan tampilan lebih smooth dan responsif.
Snapdragon 695 5G memastikan performa tetap kencang, apalagi dengan dukungan RAM 8GB yang bisa diperluas hingga 16GB melalui fitur RAM Expansion. Baterai 4.800 mAh dengan fast charging 67W semakin melengkapi keunggulannya. Dibanderol Rp 4,4 jutaan, HP mid range terbaik ini adalah pilihan sempurna bagi pengguna yang mengutamakan fotografi dan desain premium.
4. Vivo V29 5G, Kamera 50MP FlashCharge 80W
Vivo V29 5G
- Blibli
Vivo V29 5G merupakan salah satu HP mid range kamera terbaik 2025 yang menawarkan kombinasi layar besar, kamera tajam, dan performa stabil. Layar AMOLED 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz membuat pengalaman menonton dan bermain game semakin imersif.
Di sektor kamera, kamera utama 50MP, kamera wide 8MP, dan kamera depth 2MP memastikan hasil foto tetap detail dan tajam. Kamera depannya juga 50MP, memberikan pengalaman selfie setara kamera profesional.
Snapdragon 778G 5G menjamin performa yang mulus untuk multitasking dan gaming. HP Android terbaik ini juga didukung RAM hingga 12GB, serta RAM virtual tambahan hingga 8GB, memastikan kinerja tetap cepat. Baterai 4.600 mAh dengan teknologi FlashCharge 80W memungkinkan pengisian daya super cepat. Dibanderol Rp 5 jutaan, Vivo V29 5G cocok untuk pengguna yang mencari kamera terbaik dengan pengisian daya super cepat.
Dengan pilihan HP mid range kamera terbaik 2025 yang semakin canggih, kamu bisa mendapatkan kamera berkualitas tinggi tanpa harus membayar harga flagship. Apakah kamu mencari kamera utama 108MP, fitur zoom optik, atau kamera depan berkualitas tinggi untuk selfie? Semua ada dalam daftar ini! Pilih HP 2025 yang paling sesuai dengan kebutuhanmu dan nikmati pengalaman fotografi maksimal di tahun ini!