Y02 Ponsel Terbaru VIVO yang Dibanderol Sekitar Rp1,4Juta, Ini Speknya

Vivo Y02
Sumber :
  • Vivo

Teknodaily – Menjelang penghujung Tahun 2022 brad VIVO meluncurkan Ponsel terbaru mereka yakni VIVO Y02.

Dapat Kecaman dari Google, Xiaomi Hapus Fitur Penting Ini di MIUI dan HyperOS

Ponsel ini merupakan penerus dari seri Y01 yang diluncurkan pada awal tahun 2022 kemarin.

Hadirnya ponsel VIVO Y02 ini disebut sebagai salah satu langkah VIVO untuk meneruskan Ponsel Y-series seperti Y02s yang lebih dahulu rilis pada bulan Agustus.

Serupa Tapi Tak Sama! Berikut Smartphone dengan Kamera Sebanding iPhone 15, Pilihan Tepat Fotografi

Ponsel ini merupakan Ponsel Entry level yang melengkapi seri Y yang mana pada sebelumnya market VIVO didominasi oleh ponsel mid-range seperti VIVO Y21T.

Meski merupakan ponsel entry level namun spesifikasi yang ditawarkan tak kalah menarik dari seri mid-range.

Ini Spek dan Keunggulan The Sero Smart TV dari Samsung, Layarnya Bisa Diputar!

Ponsel VIVO Y02 memiliki bodi dengan dimensi Panjang 163.99mm x lebar 75.63mm x tebal 8.49mm dengan berat sekitar 186gram.

Bodi tersebut dipadukan dengan layar IPS LCD yang berukuran 6.51 inci dengan desain notch waterdrop pada bagian atas.

Layar ini mempunyai kualitas HD+ dengan resolusi 720 x 1600 pixel serta perbandingan rasio aspek 20:9.

Dengan ukuran tersebut serta desain yang memiliki sisi kotak membuat ponsel ini lebih elegan. 

Masuk ke bagian dapur pacu ponsel ini dibekali dengan Chipset MediaTek Helio P22 yang sudah cukup standar dikelasnya.

Prosesor tersebut didukung dengan 2 pilihan RAM yakni 2GB dan 3GB dengan kapasitas penyimpanan internal 32GB.

Sedangkan pada bagian software Ponsel ini menggunakan Android 12 (Edisi Go) dan juga FuntouchOS 12 milik VIVO.

Pada sektor kamera Ponsel ini seperti Ponsel pada umumnya yang memiliki 2 kamera, depan dan belakang.

Pada bagian belakang menggunakan kamera  tunggal dengan resolusi 8MP dengan lampu LED flash.

Sedangkan untuk kamera depan memiliki resolusi 5MP yang diletakkan pada notch waterdrop.

Tak ketinggalan beberapa fitur juga dimunculkan pada Ponsel ini seperti dual sim, 4G VoLTE, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.0, GPS, serta Jack Audio 3,5mm.

Hal yang sedikit disayangkan pada Ponsel ini adlah tidak adanya fitur Fingerprint atau pemindai sidik jari yang mana hal ini mengharuskan penggunanya untuk selalu menggunakan tombol power untuk menghidupkan layar. 

Terakhir, harga dari Ponsel VIVO Y02 ini menurut kabar terakhir dibanderol dengan harga 95$ atau setara dengan Rp1.499.000,- dan akan diluncurkan di pasar Asia dalam beberapa hari kedepan dengan varian warna Cosmic Grey dan Orchid Blue.