5 HP Kamera Terbaik Setara iPhone 16 April 2025, Super Jernih Hingga 200MP
Rabu, 16 April 2025 - 14:37 WIB
Sumber :
- Teknodaily / Rmarcella
vivo X200 Ultra
Photo :
- vivo
Vivo X200 Ultra hadir buat kamu yang ingin rasa fotografi profesional tapi tetap praktis lewat HP. Dengan lensa periskop 200 MP, HP setara DSLR terbaik ini jadi pelopor zoom kamera ekstrem tanpa kehilangan kualitas detail.
Kerja sama antara sensor Sony dan Samsung di sektor kamera menjadikan hasil foto lebih realistis, tajam, dan penuh warna. Selain itu, lensa ultra-wide untuk foto landscape dan zoom 85mm yang pas untuk portrait bikin kamu bisa eksplorasi berbagai gaya fotografi.
Buat kamu yang doyan bikin konten dengan nuansa visual yang artistik, Vivo X200 Ultra jelas jadi pilihan sempurna di tahun ini.