Harga Oppo Reno12F 5G dan Spesifikasinya, Siap Meluncur di Indonesia 

Jagoan baru Oppo yakni Reno12F 5G.
Sumber :
  • Oppo

Teknodaily – Oppo kembali menghadirkan inovasi terbaru di pasar smartphone dengan meluncurkan Oppo Reno12F 5G. Bila tak ada arl melintang dijadwalkan smartphone ini akan dirilis di Indonesia pada hari ini Jumat 9 Agustus 2024. 

Smartphone ini menawarkan beragam fitur canggih dan spesifikasi yang mumpuni, menjadikannya pilihan menarik bagi pengguna yang ingin tampil beda dan memukau. Berikut adalah ulasan lengkap tentang spesifikasi, harga, dan penawaran eksklusif yang ditawarkan oleh Oppo.

Spesifikasi Oppo Reno12F 5G

Oppo Reno12F 5G hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci beresolusi FHD+ yang mendukung 1 miliar warna, HDR10+, dan refresh rate 120Hz. 

Layar ini juga memiliki cakupan 100% DCI-P3, kecerahan maksimal 2100 nits, serta dilindungi oleh Asahi Glass AGC DT-Star2, yang memberikan pengalaman visual yang tajam dan jernih, bahkan di bawah sinar matahari.

Prosesor ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6300-Energy (6 nm) dengan konfigurasi 2x2.4 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55, Oppo Reno12F 5G memastikan performa yang cepat dan efisien. GPU Mali-G57 MC2 juga hadir untuk memberikan dukungan grafis yang solid, cocok untuk bermain game dan multitasking.

Sistem kamera pada Oppo Reno12F 5G terdiri dari tiga lensa utama: 50 MP (Omnivision OV50D) dengan aperture f/1.8 dan OIS, lensa ultrawide 8 MP dengan sudut pandang 112˚, dan lensa makro 2 MP. Kamera ini mampu merekam video hingga 1080p@60fps dengan fitur gyro-EIS untuk stabilisasi gambar. Untuk selfie, tersedia kamera depan 32 MP yang juga mampu merekam video 1080p@30fps.

Smartphone ini dilengkapi dengan stereo speaker, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.3, NFC, dan port infrared. Sensor sidik jari yang terletak di bawah layar dan sertifikasi IP64 yang tahan terhadap air dan debu menambah nilai tambah pada aspek keamanan dan daya tahan perangkat ini.

Ditenagai oleh baterai berkapasitas 5000mAh, Oppo Reno12F 5G mendukung pengisian daya cepat 45W SuperVooc, yang memungkinkan pengisian baterai dengan cepat dan efisien.

Oppo Reno12F 5G dilengkapi dengan berbagai fitur berbasis AI seperti AI Eraser 2.0, AI Smart Matting 2.0, AI Magic Studio, dan AI LinkBoost, yang meningkatkan kualitas foto, video, dan konektivitas secara keseluruhan. Fitur BeaconLink juga memungkinkan panggilan via Bluetooth dengan lebih baik.

Desain dan Harganya

Oppo Reno12F 5G tampil dengan desain elegan bertema "Cosmos Ring" yang memberikan sentuhan mewah pada perangkat ini. Smartphone ini tersedia dalam dua varian penyimpanan:

  • 12GB RAM + 256GB: Rp 5.299.000
  • 12GB RAM + 512GB: Rp 6.199.000

Penawaran Khusus dan Keuntungan Eksklusif

Bagi para pengguna Oppo Reno12 Pro 5G dan Reno12 5G, My OPPO memberikan kesempatan untuk mendapatkan BSS Post Card Limited Silver Edition dengan menukarkan 120 poin saja di aplikasi My OPPO, selama persediaan masih ada hingga 31 Agustus 2024.

Selain itu, dengan membeli Oppo Reno12 Series, Anda juga akan mendapatkan keuntungan eksklusif senilai total Rp 500.000, termasuk 3500 Poin My OPPO dan berbagai voucher diskon dari partner Oppo.

HP Oppo Reno12F 5G menawarkan kombinasi antara desain elegan, spesifikasi mumpuni, dan berbagai fitur AI yang canggih, menjadikannya pilihan yang menarik di segmen smartphone 5G.