Penyebab dan Cara Mengatasi Kipas Laptop Berisik, Nggak Bising Lagi

Cara mengatasi kipas laptop berisik
Sumber :
  • Croma

Mengoleskan thermal gel pada CPU dapat membantu menurunkan suhu prosesor, sehingga kipas tidak perlu bekerja terlalu keras. Thermal gel bertindak sebagai penghantar panas yang lebih baik antara prosesor dan pendingin. Berikut langkah-langkah penggunaan thermal gel:

  1. Buka penutup belakang untuk mengecek CPU.
  2. Bersihkan sisa-sisa thermal gel lama dengan kain lembut atau tisu.
  3. Berikan thermal gel baru di bagian permukaan prosesor secara merata.
  4. Pasang kembali pendingin dan penutup belakang laptop.
Download Free Horizon Zero Dawn Remastered Cheats Trainer 12 Mods

Jika kamu merasa tidak yakin melakukan langkah ini sendiri, sebaiknya minta bantuan ahli atau teknisi laptop. Kamu bisa pasang juga CPU cooler terbaik agar mesin tidak cepat panas. 

Membersihkan Kipas

Seperti yang sudah sempat dibahas, debu dan kotoran yang menumpuk pada kipas laptop menjadi penyebab mengeluarkan suara berisik. Karena itu, bersihkan secara rutin untuk mengurangi kebisingan. Berikut langkah-langkah membersihkan kipas laptop:

  1. Buka penutup belakang laptop untuk mengakses kipas.
  2. Untuk membersihkan kotorannya, gunakan kuas kecil atau udara bertekanan.
  3. Pasang kembali penutup belakang setelah kipas bersih.
Review Redmi A4 5G, HP Sejutaan Fitur Canggih

Kalau kamu sudah paham penyebab dan cara mengatasi kipas laptop berisik, perangkatmu tentnya akan semakin awet dan performanya tetap opimal. Pastikan untuk selalu merawat laptop dengan baik agar performanya tetap maksimal.