Begini Cara Menghubungkan TWS Enco Buds 2 Ke Ponsel Oppo!

TWS Enco Buds 2
Sumber :
  • gadgets360

Teknodaily – Baru baru ini Oppo meluncurkan Earphone true Wireless (TWS) yang diberi nama Enco Buds 2. TWS ini diluncurkan pada pasar Indonesia dengan harga Rp399.000,00.

Ponsel Mid Range OPPO Reno8 T: Spesifikasi, Harga, dan Keunggulannya

Fitur yang ada pada TWS ini diantaranya sudah mendukung koneksi Bloetooth 5.2 serta kemampuan open up flash Connect yang memungkinkan untuk terkoneksi dengan cepat sesaat setelah penutup TWS dibuka dan juga fitur Bloetooth di Ponsel Oppo sudah diaktifkan.

Agar dapat digunakan dengan maksimal, TWS ini memerlukan system operasi minimal ColorOS 11.0.

Hanya Rp1 Jutaan! OPPO A18 Hadirkan Kamera Spesial dengan Baterai Jumbo

Namun bukan berarti TWS ini tidak bisa digunakan dengan system operasi lain, OS Android 6.0 juga masih bisa terkoneksi dengan TWS ini, hanya saja hasil akan sedikit berbeda jika dibandingkan dengan system Operasi ColorOS 11.0.

Cara menghubungkan TWS ke Ponsel Oppo juga cukup mudah, simak langkah-langkahnya dibawah ini:

Serupa Tapi Tak Sama! Berikut Smartphone dengan Kamera Sebanding iPhone 15, Pilihan Tepat Fotografi

- Buka penutup TWS Enco Buds 2

- Nyalakan koneksi Bloetooth pada Ponsel Oppo (buka menu pengaturan/setting > Bloetooth)

- Pilih opsi oppo Enco Buds 2 kemudian hubungkan (klik tombol connect)

- Terakhir tekan Done dan TWS Enco Buds 2 sudah bisa digunakan

Perlu diketahui langkah langkah tersebut cukup dilakukan sekali saja ya, pada saat menghubungkan TWS Enco Buds ke Ponsel Oppo.

Untuk penggunaan berikutnya cukup menghidupkan Bloetooth di ponsel Oppo dan TWS Enco Buds secara otomatis akan terhubung dengan Ponsel Oppo.

Pada TWS Enco Buds 2 ini juga disertai fitur Enco live dimana pengguna diberi pilihan untuk memilih keluaran suara audio vocal yang jernih atau suara bass yang lebih mendalam.

Cara mengaktifkan fitur Enco Live bisa disimak dibawah ini:

- Buka Ponsel Oppo anda

- Buka menu pengaturan/setting >Bloetooth

- Pilih Enco Buds 2 > Earbuds Function

- Pilih Enco Live Sound Effects

- Pilih Clear Vokal jika ingin menonjolkan suara vocal dari lagu yang sedang diputar atau

- Pilih Bass Boost jika ingin mendengarkan suara bass yang lebih dominan.

Demikian tadi cara menghubungkan TWS Enco Buds 2 ke Ponsel Oppo seri apapun selama menggunakan OS ColorOS 11.0 atau yang lebih baru. Semoga bermanfaat.