Review vivo Pad5 Pro: Tablet Premium Performa Gaming & Layar Super Tajam

Review vivo Pad5 Pro: Tablet Premium Performa Gaming
Sumber :
  • Teknodaily / Rmarcella

Teknodaily – Review vivo Pad5 Pro dibuka dengan peluncuran resminya di pasar China sebagai salah satu tablet flagship terbaru paling ditunggu di tahun 2025. Tablet ini langsung menarik perhatian karena membawa kombinasi performa tangguh dan desain stylish dalam satu paket.

Top 5: HP Murah Paling Laris Mei 2025, Mulai Rp2 Juta Didukung eSIM

vivo Pad5 Pro dibuat sebagai tablet terbaru untuk menunjang produktivitas maksimal, bahkan bisa menggantikan peran laptop dalam banyak skenario kerja. Berikut spesifikasi vivo Pad5 Pro yang dibawanya.

Spesifikasi vivo Pad5 Pro

Spesifikasi vivo Pad5 Pro

Photo :
  • Notebookcheck
Top 5: Tablet Terbaik Mei 2025 Paling Dicari, Spek Gila Siap Gantikan Laptop

Dengan prosesor MediaTek Dimensity 9400 yang sudah menggunakan arsitektur 3nm, layar 13 inci beresolusi dan refresh rate tinggi, vivo Pad5 Pro cocok untuk kamu yang mencari tablet serba bisa, baik untuk kerja profesional, hiburan, sampai gaming berat sekalipun.

Belum lagi baterai jumbo yang bisa bertahan seharian, menjadikan tablet vivo terbaru ini cocok untuk mobilitas tinggi, baik di kampus, kantor, maupun saat bepergian. vivo juga menyematkan teknologi fast charging 66W, serta menghadirkan dukungan stylus vivo Pencil 3 untuk kebutuhan desain atau mencatat ide secara digital.

Top 5: HP Kamera Depan Terbaik Mei 2025, Selfie & Video Call Makin Jernih

Fitur-fitur canggih seperti multi-device sync, dukungan layar kedua, hingga AiPPT Assistant berbasis perintah suara makin mempertegas bahwa vivo Pad5 Pro bukan tablet biasa.

Jadi, buat kamu yang sedang mencari tablet dengan layar tajam, performa gaming tinggi, dan fitur-fitur pro, artikel review tablet vivo Pad5 Pro ini akan membantu kamu mengenal lebih dalam keunggulan dari setiap sektor yang ditawarkan.

Desain dan Layar

vivo Pad5 Pro langsung mencuri perhatian dari segi desain dan layarnya yang luas. Mengusung layar IPS LCD 13 inci beresolusi 3.1K, tablet Android terbaru ini memang dirancang untuk kamu yang produktif dan kreatif. 

Refresh rate 144Hz membuat animasi terasa super halus, sangat cocok buat para desainer grafis atau animator yang butuh tampilan presisi. Apalagi rasio 3:2 memberi ruang kerja lebih lega, baik saat menulis, menggambar, maupun multitasking. Dilengkapi dengan dukungan HDR10, tingkat kecerahan maksimal 1.200 nits, dan akurasi warna 1 miliar lebih, layar ini benar-benar memanjakan mata. 

Kamu juga bisa menggunakan vivo Pencil 3 dengan sensitivitas tekanan lebih dari 10.000 level, hasil coretan terasa natural seolah menulis di atas kertas sungguhan.

Tak hanya bicara teknis, vivo Pad5 Pro juga tampil estetik. Material body-nya terlihat premium dengan finishing yang minimalis namun tetap mewah. Dimensinya tipis dan bobotnya ringan, bikin tablet ini nyaman dibawa ke mana saja. 

Stylus yang presisi makin melengkapi pengalaman kreatifmu, cocok untuk sketsa, mencatat ide, hingga menandatangani dokumen digital. Dukungan multitouch juga terasa sangat responsif untuk navigasi harian. Singkatnya, sektor desain dan layar vivo Pad5 Pro benar-benar dirancang bukan cuma buat nonton atau browsing, tapi juga siap menunjang aktivitas profesional seperti editing visual dan presentasi digital.

Performa

Di sektor performa, vivo Pad5 Pro jelas tidak main-main. Tablet terbaik ini ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 9400 yang dibuat dengan fabrikasi 3nm, ini adalah salah satu prosesor terkencang yang dirilis di tahun 2025. 

CPU octa-core-nya punya konfigurasi flagship (1x Cortex-X925 3.63 GHz, 3x Cortex-X4 3.3 GHz, dan 4x Cortex-A720 2.4 GHz) yang memastikan semua tugas, mulai dari gaming, editing video 4K, sampai multitasking berat, berjalan super lancar. RAM hingga 16GB dan penyimpanan 512GB memberi ruang luas untuk kerja dan hiburan tanpa takut lemot. 

Game sekelas Genshin Impact bisa dilibas di pengaturan tertinggi berkat dukungan Performance Mode+ yang bikin gameplay di resolusi 2.4K dan 120 FPS tetap stabil dan mulus.

Dan untuk kamu yang doyan main game dalam waktu lama, vivo sudah menanamkan sistem pendingin seluas 40.600 mm². Ini bukan gimmick, sistem pendingin ini benar-benar bekerja efektif dalam menjaga suhu tetap dingin, bahkan saat tablet dipaksa bekerja keras. 

Kinerja tetap optimal tanpa throttling berlebih, dan tangan kamu pun gak perlu khawatir terasa panas. vivo juga memberikan dukungan konektivitas lengkap, termasuk Wi-Fi 7 dan Bluetooth 5.4, memastikan koneksi stabil buat semua aktivitas digitalmu. Dari segi performa, vivo Pad5 Pro benar-benar setara dengan laptop kelas menengah, bahkan di beberapa aspek malah lebih unggul.

Baterai dan Fitur Tambahan

Untuk menunjang performa tinggi dan layar besar, vivo Pad5 Pro dibekali baterai monster 12.050 mAh. Kapasitas ini membuat kamu bisa streaming film, kerja seharian, atau nge-game tanpa sering cari colokan. 

Dalam klaim vivo, daya tahan hingga 16 jam untuk video playback sangat mungkin tercapai, apalagi kalau digunakan untuk tugas ringan. Urusan charging juga tidak kalah kencang, berkat fast charging 66W, kamu bisa mengisi daya dalam waktu yang relatif singkat, jadi gak perlu khawatir saat dikejar deadline atau harus presentasi dadakan.

Tablet vivo terbaik ini menjalankan OriginOS 5 HD berbasis Android 15 yang dirancang khusus untuk layar besar dengan navigasi intuitif dan banyak fitur multitasking. Salah satu fitur andalan adalah multi-device sync, memungkinkan kamu mengontrol HP vivo langsung dari tablet, atau menjadikan tablet sebagai second screen untuk laptop Windows dan macOS. 

Fitur ini sangat bermanfaat untuk workflow profesional. Ditambah lagi, hadirnya AiPPT Assistant dan asisten suara Xiao V memberi kemudahan ekstra, terutama buat kamu yang sering bikin presentasi atau kerja dengan suara. Kamera utama 13MP dan kamera depan 8MP juga sudah cukup untuk keperluan video call atau dokumentasi kerja ringan.

Harga vivo Pad5 Pro

vivo Pad5 Pro

Photo :
  • Reddit

Untuk urusan harga, vivo Pad5 Pro terbilang cukup kompetitif mengingat spesifikasi dan fiturnya yang lengkap. Tablet Android terbaik ini hadir dalam 4 pilihan warna yang elegan dan berkelas, yaitu cold star gray, spring tide blue, cloud pink, dan feather light white. 

Di pasar Tiongkok, harga vivo Pad5 Pro dimulai dari 2.899 yuan atau sekitar Rp6,3 jutaan untuk versi 8GB/128GB. Sementara untuk varian tertingginya, yakni 16GB/512GB, dibanderol di angka 3.899 yuan atau sekitar Rp9 jutaan.

Setelah menelusuri berbagai sektor unggulan dari desain, layar, performa, hingga daya tahan baterainya, tidak berlebihan jika menyebut vivo Pad5 Pro sebagai salah satu tablet 2025 paling komplet di kelas flagship. Kesimpulannya, review vivo Pad5 Pro ini membuktikan bahwa perangkat ini bukan sekadar tablet multimedia, tapi juga alat kerja profesional yang siap menemani setiap aktivitas digital kamu.