Rekomendasi 4 TWS Bluetooth Terbaik Ngebass 2025, Cuma Rp100 Ribuan
- Anker
Teknodaily – Buat kamu yang cari TWS dengan suara bass mantap tapi tetap ramah di kantong, ini dia beberapa pilihan terbaik dari Teknodaily yang bisa kamu pertimbangkan! Dengan harga mulai Rp100 ribuan, kamu bisa mendapatkan kualitas suara yang jernih, bass yang dalam, serta koneksi stabil.
Yuk, simak rekomendasinya!
1. Xiaomi Redmi Buds 6 Play – Rp127K
Xiaomi kembali menghadirkan TWS berkualitas dengan harga terjangkau. Redmi Buds 6 Play punya koneksi stabil berkat Bluetooth 5.4 dan daya tahan baterai hingga 36 jam!
Xiaomi Redmi Buds 6 Play
- Humaira
- Bluetooth 5.4
- Baterai tahan hingga 36 jam
- Mendukung Xiaomi Earbuds App
- Nyaman dipakai dalam waktu lama
- AI Noise Reduction untuk panggilan lebih jernih
2. Lenovo GM2 Pro TWS Bluetooth – Rp128K
Buat yang doyan main game atau dengerin musik dengan bass mantap, Lenovo GM2 Pro bisa jadi pilihan. Ada mode gaming yang mengurangi delay sehingga suara lebih sinkron dengan tampilan layar.
Lenovo GM2 Pro.
- Lenovo Thinkplus
- No delay dengan gaming mode
- Bass mantap, vokal jelas, treble jernih
- Charger Type-C, tahan hingga 36 jam
- Bluetooth 5.4 dengan IPX5 (tahan air)
- Touch Control dengan HIFI Stereo
- Mikrofon dengan noise-cancelling untuk panggilan lebih jernih
3. Anker TWS Earbuds Soundcore RSOi – Rp177K
Kalau kamu butuh TWS dengan fitur lebih lengkap, Anker Soundcore RSOi bisa jadi pilihan. Selain bass yang powerfull, TWS ini juga punya fitur low-latency gaming mode dan baterai tahan lama.
Anker TWS Souncore RS0i
- Anker
- Bluetooth 5.3, koneksi stabil
- IPX5 tahan cipratan air
- Driver 10mm untuk bass yang lebih nendang
- Touch control, mudah digunakan
- Soundcore App: Low Latency Mode, Find Your Earbuds, 22 Preset EQ, White Noise
- 30 jam playtime (10 jam tanpa charging case)
- Fast Charge: 10 menit = 2 jam pemakaian
- Superior call quality dengan 2 Mic AI Algorithm
- Desain stylish dengan lanyard
4. TWS Robot T70 – Rp122K
Untuk kamu yang cari TWS simpel dan fungsional, Robot T70 bisa jadi pilihan. Bassnya mantap, suara jernih, dan tampilannya keren dengan LED display besar.
Airbuds TWS Robot T70.
- M_ACC CELL
- Suara jernih, cocok untuk penggunaan sehari-hari
- Bass yang mengguncang
- Tampilan LED besar
- Membran komposit ukuran besar untuk suara lebih detail
- 36 jam playtime
Yap, keempat TWS di atas menawarkan kualitas suara yang ngebass dengan harga terjangkau. Jika kamu mencari TWS dengan fitur gaming, Lenovo GM2 Pro atau Anker Soundcore RSOi bisa jadi pilihan terbaik. Sementara itu, Xiaomi Redmi Buds 6 Play dan Robot T70 cocok untuk penggunaan sehari-hari dengan baterai awet dan koneksi stabil.
Jadi, mana TWS terbaik yang paling cocok buat kamu?