Samsung Galaxy Book 5 Pro 360, Laptop 2-in-1 Performa Tinggi

Samsung Galaxy Book 5 Pro 360
Sumber :
  • Samsung

Teknodaily – Samsung kembali menghadirkan inovasi terbaru di dunia laptop dengan kehadiran Samsung Galaxy Book 5 Pro 360. Laptop 2-in-1 ini diharapkan akan menjadi salah satu perangkat unggulan di lini Galaxy Book 5 yang dirancang untuk memberikan pengalaman pengguna yang luar biasa, baik untuk produktivitas maupun hiburan.

7 Alasan Samsung Cocok sebagai HP bagi Orang Tua

Meskipun belum ada konfirmasi resmi dari Samsung, bocoran spesifikasi Galaxy Book 5 Pro 360 telah beredar, memberikan gambaran tentang fitur-fitur canggih yang akan ditawarkan.

Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Book 5 Pro 360

Galaxy Book 5 Pro 360 akan menampilkan layar 16 inci Dynamic AMOLED 2X dengan resolusi 3K (2880×1800 piksel) dan refresh rate 120Hz. Layar ini tidak hanya menjanjikan tampilan yang tajam dan jernih, tetapi juga mendukung input layar sentuh dan kompatibel dengan S Pen dari Samsung, yang memungkinkan interaksi yang lebih intuitif dan presisi tinggi.

Rekomendasi Laptop 2 in 1 Termurah 2024, Multifungsi Jadi Tablet

Laptop ini diperkirakan akan ditenagai oleh prosesor Intel Core Ultra 5 atau Ultra 7 Series 2 EVO yang menggunakan arsitektur terbaru Intel Lunar Lake. Didukung oleh RAM LPDDR5X sebesar 16GB dan penyimpanan SSD NVMe 512GB, Galaxy Book 5 Pro 360 dirancang untuk menangani berbagai tugas berat dengan mudah, dari multitasking hingga pengolahan grafis intensif. Untuk grafis, laptop ini akan dilengkapi dengan GPU Intel ARC, yang menjanjikan performa grafis yang kuat dan mendukung berbagai kebutuhan visual dan gaming.

Dengan dimensi 13.99×9.93×0.5 inci dan berat 1.69kg, Galaxy Book 5 Pro 360 dirancang agar tetap portabel meskipun memiliki layar besar. Laptop ini juga dilengkapi dengan berbagai port, termasuk HDMI 2.1, Thunderbolt 4, USB 3.2, pembaca kartu microSD, dan jack headphone 3.5mm. Selain itu, perangkat ini juga dilengkapi dengan sensor-sensor seperti giroskop, akselerometer, dan sensor cahaya ambient, serta dukungan konektivitas Bluetooth v5.4 dan Wi-Fi 7 untuk koneksi nirkabel yang lebih cepat dan stabil.

Review Samsung Galaxy Ring, Cincin Pintar untuk Tracking Kondisi Tubuh Sehari-hari

Galaxy Book 5 Pro 360 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 76Wh yang diklaim mampu bertahan hingga 25 jam penggunaan. Laptop ini juga mendukung pengisian daya cepat dengan adaptor USB Type-C 65W. Fitur-fitur tambahan yang menarik termasuk touchpad dengan adaptif palm rejection, yang membantu mencegah kesalahan input saat mengetik, serta sistem quad speaker baru yang dilengkapi dengan woofer untuk pengalaman audio yang lebih kaya.

Jadi, Samsung Galaxy Book 5 Pro 360 tampaknya akan menjadi salah satu laptop 2-in-1 yang paling ditunggu tahun 2024 ini, menawarkan kombinasi ideal antara performa tinggi, desain fleksibel, dan layar berkualitas tinggi. Dengan berbagai fitur canggih yang dibocorkan, laptop ini diprediksi akan menarik minat pengguna profesional dan kreatif yang mencari perangkat serba bisa untuk berbagai kebutuhan. Bagi mereka yang menginginkan perangkat dengan performa unggul dan daya tahan baterai yang luar biasa, Galaxy Book 5 Pro 360 mungkin menjadi pilihan yang tepat.