6 Ciri-Ciri QRIS Palsu yang Harus Diwaspadai
- Teknodaily / Rmarcella
1. Tidak Ada Nama Merchant
Sebelum memindai kode QRIS, penting untuk memperhatikan bagian atas kode tersebut. QRIS asli selalu mencantumkan nama atau identitas merchant sebagai penyedia kode QR. Jika nama merchant tidak tercantum, ada kemungkinan kode tersebut palsu.
Kondisi ini sering terjadi jika stiker QRIS dipasang oleh pihak yang tidak berhubungan dengan tenant atau merchant. Selalu tanyakan kepada staf atau pemilik tempat jika kamu meragukan keaslian kode QR tersebut.
2. Tidak Ada Logo Perusahaan
QRIS resmi biasanya dilengkapi logo perusahaan penyedia layanan pembayaran, seperti bank atau platform dompet digital. QRIS palsu seringkali tidak memiliki logo, atau jika ada, kualitas logonya buruk—buram, tidak presisi, atau terlihat tidak profesional.
Ini bisa menjadi tanda kode tersebut tidak asli. Oleh karena itu, luangkan waktu untuk memeriksa logo pada QRIS dengan lebih teliti, terutama jika kamu tidak familiar dengan merchant atau lokasinya.