7 Cara Mengatasi Error Harvest Moon: Home Sweet Home di Android atau iPhone

Cara Mengatasi Error Harvest Moon Home Sweet Home
Sumber :
  • Reddit

TeknodailyHarvest Moon: Home Sweet Home merupakan game yang dirilis 23 Agustus lalu yang ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya. Hanya saja masih ada beberapa masalah error maupun bug yang dialami pemainnya, mungkin termasuk kamu yang tentu membuat kesal. 

Cara Gampang ROOT HP Android Bisa Tanpa PC

Masalah-masalah error yang umum dialami banyak pemain, seperti aplikasi tidak bisa dibuka, macet di loading screen maupun di tengah-tengah permainan, dan force close. Tentunya untuk menikmati game Harvest Moon ini masalah-masalah tersebut harus cepat diatasi. 

Lalu, bagaimana cara mengatasi error Harvest Moon: Home Sweet Home di perangkat Android atau iPhone? Untuk mengatasinya, berikut cara-cara yang harus kamu lakukan. 

Mengatasi Error Harvest Moon: Home Sweet Home dengan Restart Perangkat

Perbandingan Harga Game Harvest Moon: Home Sweet Home, Light of Hope, dan Seeds of Memories

Solusi sederhana untuk memperbaiki kesalahan ini adalah dengan restart perangkat. Cara ini cukup efektif untuk menyelesaikan segala jenis error aplikasi yang semuanya akan dimulai dari awal. Tahan saja tombol Power hingga opsi Restart muncul. Setelah perangkat dihidupkan ulang, periksa apakah masalah error sudah teratasi.

Mengatasi Error Harvest Moon: Home Sweet Home dengan Tutup Permainan

Mengatasi Error Harvest Moon Home Sweet Home dengan Tutup Permainan

Photo :
  • Reddit
Cara Unlock IMEI Terblokir di iPhone dan Android, Nggak Perlu Pakai Jasa

Jika masalah berlanjut, tutup saja game sepenuhnya untuk memperbaiki masalahnya. Masuk ke layar beranda > cari Harvest Moon: Home Sweet Home > tekan dan tahan ikon > Pilih Tutup Aplikasi atau Close App. Bisa juga dengan tutup game dari pengaturan Recent App.

Selain itu, kamu bisa menggunakan Force Stop yang di mana aplikasi akan dipaksa berhenti dari pengaturan perangkatmu. Untuk caranya, ikuti di bawah ini. 

  1. Buka Pengaturan atau Settings di perangkat
  2. Klik Aplikasi
  3. Klik Kelola Aplikasi (Manage Apps)
  4. Klik Harvest Moon: Home Sweet Home
  5. Klik pada Force Stop

Mengatasi Error dengan Hapus Cache Harvest Moon: Home Sweet Home

Cache merupakan file yang tersimpan sementara yang tanpa disadari dapat menghabiskan banyak memori. Salah satu penyebab error pada Harvest Moon: Home Sweet Home kemungkinan karena cache sudah penuh dan harus segera dihapus. 

Berikut cara-caranya menghapus cache di Android dan iPhone.

Untuk Android

  1. Buka Settings atau Pengaturan di perangkat Android kamu
  2. Klik Aplikasi
  3. Klik Kelola Aplikasi (Manage Apps)
  4. Klik Harvest Moon: Home Sweet Home
  5. Klik pada Penyimpanan atau Storage
  6. Klik Hapus cache

Untuk iPhone

  1. Luncurkan Pengaturan (Settings)
  2. Klik General
  3. Buka iPhone Storage dan cari Harvest Moon: Home Sweet Home > lalu Offload App
  4. Instal ulang aplikasi lalu luncurkan Harvest Moon: Home Sweet Home dan periksa masalahnya

Mengatasi Error dengan Update Aplikasi Harvest Moon: Home Sweet Home

Developer tentunya akan melakukan update aplikasinya untuk memperbaiki masalah-masalah error maupun bug. Kalau kamu sudah mendapatkan update terbaru aplikasi Harvest Moon: Home Sweet Home, segera lakukan update dengan cara di bawah ini. 

  1. Buka Google Play Store untuk perangkat Android atau App Store untuk iPhone
  2. Cari aplikasi Harvest Moon: Home Sweet Home
  3. Periksa apakah aplikasi memerlukan pembaruan
  4. Ketuk opsi Update, setelah itu periksa apakah error dan bug sudah diperbaiki atau belum.

Mengatasi Error Harvest Moon: Home Sweet Home dengan Update OS Perangkat

Kalau cara di atas masih belum bisa, kemungkinan OS yang digunakan di perangkatmu belum diperbarui. Lakukan pembaruan dengan cara-cara ini. 

Untuk Android

  1. Buka Settings
  2. Klik About Phone atau Tentang Perangkat
  3. Klik Check for Update
  4. Jika ada pembaruan yang tersedia, klik Download and Install

Untuk iPhone

  1. Buka Settings > klik Software Udpate
  2. Periksa apakah ada pembaruan yang tersedia, klik Download and Install
  3. Masukkan passcode ketika diminta untuk mengonfirmasi
  4. Setup perangkatamu dan periksa apakah masalahnya telah teratasi

Mengatasi Error Harvest Moon: Home Sweet Home dengan Tutup Semua Aplikasi

Ketika bermain Harvest Moon: Home Sweet Home, pastikan kamu tidak membuka aplikasi lain karena bisa mengganggu performanya. Apalagi kalau kamu memiliki perangkat dengan spek tipis untuk memainkan game Harvest Moon ini. 

Dengan menutup aplikasi-aplikasi lain, tentu perangkat akan fokus menjalankan game Harvest Moon: Home Sweet Home saja. Cara ini efektif mengatasi masalah game tiba-tiba keluar sendiri atau macet di lading screen. 

Mengatasi Error dengan Instal Ulang Harvest Moon: Home Sweet Home

Kalau semua cara sebelumnya tidak bisa juga mengatasi masalah error Harvest Moon: Home Sweet Home di perangkatmu, satu-satunya cara lain yaitu install ulang aplikasinya. Untuk melakukannya, ini cara-caranya. 

  1. Tekan lama aplikasi Harvest Moon: Home Sweet Home dan klik opsi Uninstall/Delete
  2. Buka Google Play Store atau App Store
  3. Cari aplikasi Harvest Moon: Home Sweet Home
  4. Klik Install untuk menginstal ulang aplikasi.

Dengan mengikuti cara mengatasi error Harvest Moon: Home Sweet Home pada perangkat Android maupun iPhone ini, kamu sudah bisa menikmati lagi pengalaman bertani virtual. Hanya saja, kalau semua cara tersebut masih belum menyelesaikan masalah error, berarti perangkat kamu tidak mendukung game mobile Harvest Moon terbaru ini.