Review Xiaomi 15S Pro: HP Kamera Leica Setara DSLR, Baterai 6100mAh
- Teknodaily / Rmarcella
Teknodaily – Review Xiaomi 15S Pro jadi sorotan utama sejak HP ini resmi diluncurkan dalam rangka ulang tahun ke-15 Xiaomi di Tiongkok. Xiaomi kembali menunjukkan tajinya lewat HP flagship terbaru ini yang menyuguhkan desain futuristik, performa mutakhir, dan teknologi kamera Leica kelas atas.
Salah satu yang paling menarik perhatian adalah penggunaan chipset buatan sendiri, Xring O1, berbasis fabrikasi 3nm, menandai langkah besar Xiaomi di dunia prosesor mobile.
Spesifikasi Xiaomi 15S Pro
Spesifikasi Xiaomi 15S Pro
- Gizchina.com
Secara visual, Xiaomi 15S Pro tampil premium dengan layar OLED quad-curved 6,73 inci beresolusi 2K dan kecerahan puncak hingga 3200 nits. Bukan hanya enak dipandang, pengalaman visualnya juga dijamin mulus dan nyaman untuk mata. Perlindungan dari Dragon Crystal Glass 2.0 membuatnya semakin tangguh dipakai di segala kondisi.
Yang tak kalah penting, sektor fotografi Xiaomi 15S Pro mengusung triple camera Leica 50MP yang hasilnya benar-benar memanjakan mata. HP kamera Leica terbaik ini menggunakan sensor besar Light Fusion 900 dengan dukungan Hyper OIS, dipadukan dengan lensa ultra-wide dan telefoto periskop 5x yang mampu menghasilkan zoom lossless.