Top 5: HP Terbaik Mei 2025 dengan Skor Benchmark AnTuTu Tertinggi
- Teknodaily / Rmarcella
iQOO 13 5G
Kalau kamu lagi cari HP flagship terbaik super kencang dengan fitur modern, iQOO 13 5G bisa jadi pilihan yang pas banget. Menduduki posisi pertama dengan skor benchmark fantastis mencapai 2.684.695 poin, iQOO 13 5G jadi bukti bahwa performa bukan cuma milik HP gaming. Walaupun tidak punya label "gaming phone", perangkat ini tetap tampil keren dengan tambahan lampu RGB di sisi belakang yang bikin kesan futuristik makin dapet.
Di balik tampilannya yang keren, iQOO 13 5G hadir dengan penyimpanan super cepat UFS 4.1, dukungan triple kamera canggih yang mampu merekam video hingga resolusi 8K, serta layar LTPO AMOLED yang super terang dengan puncak kecerahan mencapai 4500 nits, udah pasti mantap dipakai di luar ruangan.
Chipset-nya pakai Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3nm), memori internal tersedia mulai dari 256GB hingga 1TB, RAM-nya pun bervariasi antara 12GB sampai 16GB. Untuk urusan kamera, kamu dapet 50MP (wide) + 50MP (telephoto) + 50MP (ultrawide), sementara kamera depannya 32MP. Baterainya juga gede, 6150 mAh, siap nemenin aktivitas kamu seharian penuh. HP 5G terbaik ini dibanderol mulai dari Rp 11,9 jutaan.