Daftar HP Samsung Terbaik yang Mendukung eSIM April 2025 Harga Terjangkau
- Teknodaily / Rmarcella
Teknodaily – HP Samsung terbaik yang mendukung eSIM kini sudah makin gampang ditemui di pasaran, bahkan di segmen harga terjangkau. Kalau dulu teknologi eSIM hanya bisa kamu temui di flagship mahal seperti Galaxy S Series atau Z Fold Series, kini Samsung mulai menyematkan fitur ini di lini Galaxy A yang harganya lebih ramah di kantong.
Persaingan antarmerek seperti Xiaomi, vivo, dan OPPO yang sudah duluan menghadirkan fitur eSIM membuat Samsung ikut tancap gas menghadirkan teknologi digital SIM ini agar bisa dinikmati lebih banyak orang. Bagi kamu yang ingin mulai mencoba teknologi masa depan tanpa kartu SIM fisik, ini adalah saat yang tepat untuk upgrade.
HP yang Mendukung eSIM April 2025
Samsung menghadirkan eSIM di HP yang juga punya spesifikasi tinggi, desain premium, dan software yang terus diperbarui secara berkala. Kamu bisa temukan eSIM di Galaxy A36 5G, A56 5G, bahkan Galaxy A55 5G yang harganya di kisaran Rp4 sampai Rp 6 jutaan.
Jadi kamu bisa tetap tampil modern dan terhubung ke jaringan seluler digital tanpa harus keluar dana besar. Selain itu, pilihan flagship terjangkau seperti Galaxy S23 FE dan Galaxy S24 FE juga sudah mendukung eSIM, dan tetap punya fitur canggih seperti kamera telephoto, layar AMOLED kece, hingga fitur tahan air.
Nah, Samsung sudah menyediakan beberapa pilihan HP keren yang siap menyambut era digital SIM ini, mulai dari kelas mid-range hingga flagship ringan. Yuk, langsung intip daftar HP Samsung terbaik yang mendukung eSIM per April 2025 berikut ini yang bisa kamu beli dengan harga masuk akal tapi tetap berfitur canggih!
1. Samsung Galaxy A56 5G
Samsung Galaxy A56 5G
Sebagai salah satu HP mid range terbaru dari Samsung, Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan fitur-fitur canggih yang bikin kamu gak percaya ini bukan flagship. Salah satunya tentu dukungan eSIM yang bisa digunakan bersamaan dengan SIM fisik, cocok buat kamu yang aktif di 2 nomor.
Dengan harga kisaran Rp 5 sampai Rp 7 jutaan, kamu sudah bisa menikmati layar Super AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz, HDR10+, brightness hingga 1900 nits, dan dilapisi Gorilla Glass Victus+ yang kokoh. Performa juga mantap berkat chipset Exynos 1580 (4nm) yang mencetak skor AnTuTu v10 hingga 908689, dipasangkan dengan RAM 8 atau 12 GB dan penyimpanan 128/256 GB.
Soal kamera, HP Samsung Galaxy A series terbaik ini dilengkapi sensor utama 50 MP dengan OIS, ultrawide 12 MP, macro 5 MP, serta kamera selfie 12 MP, lengkap dengan fitur HDR Video dan AI Best Face untuk hasil jepretan makin cantik.
Tambahan fitur lain seperti speaker stereo, pemindai sidik jari di layar, frame aluminium, baterai 5.000 mAh dengan fast charging 45W yang bisa penuh dalam 68 menit, serta sertifikasi IP67 bikin Galaxy A56 5G jadi pilihan tepat untuk HP Samsung kelas menengah dengan fitur yang gak main-main.
2. Samsung Galaxy A36 5G
Samsung Galaxy A36 5G
- Blibli
Kalau kamu cari HP gaming murah terbaik dari Samsung dengan spek memukau, Samsung Galaxy A36 5G bisa jadi pilihan menarik. Didukung chipset Snapdragon 6 Gen 3 berbasis 4nm dan skor AnTuTu v10 sekitar 613492, HP Samsung terbaik yang mendukung eSIM ini kuat banget untuk main game berat seperti MLBB, PUBG Mobile, sampai Genshin Impact di pengaturan grafis menengah ke atas.
Layarnya berukuran 6,7 inci Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz dan brightness puncak 1900 nits, bikin tampilan tetap tajam dan smooth meski di luar ruangan. Kamera belakangnya terdiri dari 50 MP utama dengan OIS, 8 MP ultrawide, dan 5 MP macro, sementara kamera selfie-nya 12 MP yang siap mendukung konten kreatif kamu. Kapasitas baterai 5.000 mAh dengan fast charging 45W bisa terisi penuh dalam waktu 68 menit.
Menariknya, HP ini juga sudah mendukung eSIM, dual speaker stereo, in-display fingerprint, serta tahan air dan debu berkat sertifikasi IP67. Dibanderol di harga Rp 4 sampai Rp 5 jutaan, Galaxy A36 5G menjadi HP murah terbaik yang cocok banget buat kamu mencari performa tinggi tanpa harus jebol kantong.
3. Samsung Galaxy A55 5G
Samsung Galaxy A55 5G, HP Android Murah RAM Jumbo
- Blibli
Meski bukan pendatang baru, Samsung Galaxy A55 5G masih tetap jadi favorit banyak orang karena harganya yang kini lebih terjangkau, yakni sekitar Rp 5 sampai Rp 6 jutaan. HP kamera terbaik ini tetap membawa ciri khas A series dengan build quality premium berkat frame aluminium dan bodi yang tahan air IP67.
Ditenagai Exynos 1480 (4 nm) dengan skor AnTuTu v10 sebesar 726158, Galaxy A55 masih sangat bisa diandalkan untuk multitasking harian dan gaming ringan. Layarnya berukuran 6,6 inci Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz, HDR10+, brightness 1000 nits, serta dilindungi Gorilla Glass Victus+. Kamera utamanya 50 MP lengkap dengan OIS, ditemani kamera ultrawide 12 MP, macro 5 MP, dan kamera selfie 32 MP yang bisa merekam video 4K, baik depan maupun belakang.
HP ini juga mendukung eSIM, Samsung KNOX untuk keamanan, software update hingga 4 tahun, fast charging 25W, speaker stereo, dan in-display fingerprint. Buat kamu yang cari HP mid range terbaik spek premium dengan fitur lengkap, Galaxy A55 5G bisa jadi pilihan aman dan awet.
4. Samsung Galaxy S24 FE
Samsung Galaxy S24 FE 5G, HP Samsung Terbaik Bersertifikasi IP68
Samsung Galaxy S24 FE hadir sebagai varian flagship paling ramah di kantong dari seri S terbaru, dibanderol di kisaran Rp 7 hingga Rp 9 jutaan. Meski lebih murah dari saudaranya, HP Samsung terbaik yang mendukung eSIM ini tetap dibekali fitur unggulan khas flagship, mulai dari eSIM, layar Dynamic AMOLED 2X 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz, HDR10+, dan kecerahan hingga 1900 nits.
Chipset-nya menggunakan Exynos 2400e (4 nm) dengan skor AnTuTu v10 tembus 1,5 juta poin, dipadukan dengan RAM 8 GB dan pilihan penyimpanan 128 GB hingga 512 GB. Kamera utamanya 50 MP dengan OIS, ditemani ultrawide 12 MP dan telephoto 8 MP dengan 3x zoom optik, serta kamera selfie 10 MP, lengkap untuk kebutuhan fotografi serius.
Samsung S24 FE juga punya sertifikasi IP68, wireless charging 15W, fast charging kabel 25W, frame aluminium yang kokoh, serta sistem keamanan KNOX Vault dan dukungan software hingga 7 tahun. Dengan semua itu, Galaxy S24 FE adalah HP flagship paling murah dengan fitur terlengkap dari Samsung saat ini.
5. Samsung Galaxy S23 FE
Samsung Galaxy S23 FE 5G, HP Tahan Air Performa Handal
- Blibli
Samsung Galaxy S23 FE adalah HP flagship terbaik dari Samsung yang dirancang buat kamu yang lebih suka layar kecil tapi tetap butuh performa besar. Layarnya hanya 6,4 inci, Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120Hz, HDR10+, dan brightness hingga 1450 nits.
Bobot HP terbaik paling laris ini termasuk ringan di 209 gram dan ketebalannya hanya 8,2 mm, bikin nyaman digenggam satu tangan. Meski kecil, performanya tetap gahar berkat Exynos 2200 (4 nm), RAM 8 GB, dan penyimpanan hingga 256 GB. Kamera belakangnya terdiri dari 50 MP utama (OIS), 12 MP ultrawide, dan 8 MP telephoto 3x zoom, sementara kamera selfie-nya 10 MP.
Galaxy S23 FE juga mendukung eSIM, perekaman video hingga 8K, sertifikasi IP68, fast charging 25W, serta fitur andalan seperti SamsungDex dan update software sampai 4 tahun. Dengan harga di kisaran Rp 7–Rp 8 jutaan, Galaxy S23 FE jadi pilihan menarik buat kamu yang cari HP kamera telephoto terbaik dan future-proof.
Hadirnya teknologi eSIM di berbagai lini HP 2025 dari Samsung menjadi bukti bahwa inovasi tidak harus mahal. Baik kamu pengguna kasual yang hanya butuh HP tahan lama untuk sehari-hari, maupun content creator yang butuh kamera jernih dan performa stabil, semuanya bisa kamu temukan di daftar HP Samsung terbaik yang mendukung eSIM di April 2025 ini.