Rekomendasi 5 Smartphone Samsung Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Terbaik
- samsung.
Teknodaily – Memilih smartphone dengan spesifikasi mumpu dan harga terjangkau gampang-gampang susah. Sekarang sudah banyak merek handphone baru yang muncul di pasaran, namun Samsung masih menjadi salah satu produk handphone unggulan dengan kualitas terbaik.
Bagi kamu yang sedang menjadi smartphone merek Samsung dengan harga terjangkau sekitar Rp 1 jutaan, berikut 5 tipe smartphone Samsung yang bisa kamu pilih.
1. Samsung Galaxy A03
Samsung Galaxy A03 mengusung layar berukuran 6.5 inches. Di sisi fotografi, smartphone sudah memiliki satu kamera belakang 48 MP, dan satu kamera depan 5 MP.
Performanya ditenagai chipset - yang disokong penyimanpanan internal 32GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM.
Harga: Rp 1,6 juta
2. Samsung Galaxy A04
Samsung Galaxy A04 didukung kamera 50MP, layar 6,5 inci HD+, ruang penyimpanan hingga 64GB yang bisa ditambah sampai 1TB, serta baterai 5.000mAh yang tahan seharian.
Smartphone ini bahkan dibekali dengan kamera utama 50MP yang bisa mengambil foto dengan kualitas jernih dan video beresolusi HD (1080p). Ada juga lensa depth 2MP dan 5MP selfie camera.
Gawai ini memiliki Infinity-V Display 6,5 inchi beresolusi HD+ dengan aspect ratio 20:9 untuk pengalaman hiburan di layar yang lapang serta didukung audio Dolby Atmos.
Harga: Rp 1,4 juta
3. Samsung Galaxy A05
Samsung Galaxy A05 menjadi pilihan tepat bagi kamu yang mencari HP dengan performa andal dan harga terjangkau. Dilengkapi prosesor Octa-core MediaTek Helio G85 dan RAM 4/6GB, kamu dapat menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar, mulai dari media sosial, game ringan, hingga browsing internet. Kapasitas penyimpanan internal 64/128GB pun cukup lega untuk menyimpan foto, video, dan aplikasi favoritmu.
Baterai berkapasitas 5000mAh dengan teknologi Super Fast Charging 25W menjadi keunggulan utama Galaxy A05. Kamu tak perlu khawatir kehabisan baterai saat beraktivitas seharian.
Harga: Rp 1,599.000
4. Samsung Galaxy M12
Samsung Galaxy M12 memiliki layar berukuran 6.5 inches, dan dilengkapi dengan empat kamera belakang dan satu kamera selfie. Handphone akan memiliki fitur fotogerafi mumpuni dengan satu kamera belakang 48 MP, kamera 5 MP ultrawide, kamera macro 2 MP, dan kamera depth 2 MP, serta satu kamera depan 8 MP.
Performanya ditenagai chipset Exynos 850 (8nm) yang di sokong penyimanpanan internal 32GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM. Sementara kapasitas baterai 6000 mAh.
Harga: Rp 1,5 juta
5. Samsung Galaxy M11
Samsung Galaxy M11 dilengkapi dengan layar ponsel berukuran 6.4 inches. Samsung ini memiliki tiga kamera belakang, yakni 13 MP (wide), 5 MP (ultrawide), dan 2 MP (depth), serta kamera depan 8 MP.
Performanya ditenagai chipset Exynos 9611 (10nm) yang di sokong penyimanpanan internal 32 GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM. Sementara daya baterai 5000 mAh.
Harga: Rp 1,5 juta