5 Destinasi Wisata Paling Favorit di Vietnam

Vietnam
Sumber :
  • www.tripadvisor.co.id

Teknodaily – Salah satu destinasi wisata luar negeri yang paling favorit di Asia Tenggara adalah Vietnam. Negara ini dikenal dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, budaya yang kaya, dan keramahan penduduknya.

5 Destinasi Wisata Alam di Wonosobo yang Wajib Dikunjungi

Vietnam menawarkan berbagai tempat wisata yang menarik perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara. Mulai dari teluk, kuil-kuil kuno, benteng, kota-kota tua, pegunungan dan pantai.

Selain itu, pemerintah Vietnam terus mengembangkan infrastruktur dan fasilitas wisata untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung. Hal ini membuat Vietnam menjadi tujuan wisata yang semakin diminati.

Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Boyolali

Berikut ini adalah destinasi wisata yang paling favorit di Vietnam:

1. Teluk Ha Long

Rekomendasi Tempat Wisata di Korea Selatan Terpopuler 2024

 

Teluk Ha Long

Photo :
  • www.tripadvisor.co.id

 

Teluk Ha Long menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat berlibur di Vietnam. Teluk ini terkenal dengan ribuan pulau karst yang menjulang dari air laut dan bentuk pulaunya berbeda-beda, seperti menara, tumpukan piring, hingga binatang.

Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas, mulai dari menjelajahi teluk menggunakan kapal pesiar, mengunjungi gua, snorkelling, kayaking, atau sekadar bersantai di pantai.

2. Kota Tua Hoi An

 

Kota Tua Hoi An

Photo :
  • www.tripadvisor.co.id

 

Hoi An merupakan kota tua yang terletak di pesisir Laut China Selatan, Provinsi Quang Nam, Vietnam. Kota ini terkenal dengan bangunan-bangunan tua dengan gaya arsitektur khas Tiongkong, dan Jepang. Hoi An menawarkan suasana yang berbeda dengan kota-kota besar di Vietnam.

Pengunjung dapat menikmati suasana tempo dulu dengan berjalan-jalan di Kota Tua Hoi An dan melihat lampu lentera yang menyala di malam hari. Di sana, pengunjung bisa menemukan rumah-rumah tua, kuil, jembatan, berbelanja oleh-oleh, dan mencicipi kuliner khas Hoi Han.

3. Ho Chi Minh City

 

Ho Chi Minh City

Photo :
  • www.tripadvisor.co.id

 

Ho Chi Minh City atau Saigon adalah kota terbesar di Vietnam dengan sejarahnya yang kaya dan tercermin dalam arsitektur kolonialnya, seperti Katedral Notre Dame, Kantor Pos Pusat, dan Istana Reunifikasi. Sebagai pusat ekonomi dan budaya Vietnam, Ho Chi Minh City menawarkan pengalaman yang berbeda bagi wisatawan, mulai dari mengunjungi bangunan atau situs bersejarah, museum, menjelajahi pasar tradisional, dan mencicipi kuliner khasnya yang lezat.

4. Kota Da Nang

 

Kota Da Nang

Photo :
  • www.tripadvisor.co.id

 

Da Nang menjadi salah satu kota terbesar di Vietnam yang terletak di pesisir laut Cina Selatan di muara Sungai Han. Kota ini dikenal dengan keberadaan Golden Bridge yang menarik perhatian wisatawan. Di sana, terdapat patung tangan raksasa yang menjulang tinggi di tengah jembatan, dipagari railing berwarna emas, dan dikelilingi bunga krisan lobelia ungu.

Selain itu, pengunjung bisa mencoba kereta gantung Ba Na Hils dengan panjang mencapai lebih dari 5.777,61 meter yang tercatat di Guinness Boof of World Records sebagai kereeta gantung satu kabel terpanjang di dunia. Pengunjung dapat mencicipi berbagai kuliner khas Da Nang, mulai dari mi quang, bun cha ke, com tam, com chien, chao tom, dan lain sebagainya.

5. Sa Pa

 

Sa Pa

Photo :
  • dreamholidays.co.id

 

Sa Pa merupakan kota pegunungan yang terletak di Provinsi Lao Cai di bagian utara Vietnam dan berbatasan langsung dengan Tiongkok. Kota ini menawarkan panaroma alam yang memanjakan mata, udara yang sejuk, dan kaya akan keberagaman budaya.

Di sini, pengunjung disambut dengan pegunungan yang hijau, sawah-sawah terasering yang indah, dan hutan pinus yang rindang. Selain itu, pengunjung dapat mendaki Gunung Fansipan melalui rute yang menantang dan bisa menikmati pemandangan yang menakjubkan dari atas puncak.