10 Laptop 2 in 1 Paling Murah Terlaris Maret 2025 Spek Dewa Jadi Tablet
- Teknodaily / Rmarcella
Teknodaily – Laptop 2 in 1 paling murah terlaris Maret 2025 menjadi pilihan ideal bagi kamu yang membutuhkan perangkat fleksibel untuk bekerja dan hiburan. Laptop ini dikenal dengan desain hybrid yang memungkinkan pengguna menggunakannya sebagai laptop produktivitas atau tablet touchscreen sesuai kebutuhan.
Dengan fitur layar sentuh dan engsel 360 derajat, laptop 2 in 1 terbaik paling laris ini cocok untuk berbagai aktivitas seperti membuat catatan, menggambar, presentasi, hingga menonton film dengan lebih nyaman.
Laptop 2 in 1 Murah Terbaik Paling Laris 2025
Beberapa laptop hybrid murah terbaik 2025 sudah dilengkapi dengan spesifikasi tangguh seperti prosesor Intel Core atau AMD Ryzen, RAM besar, serta SSD NVMe yang cepat. Tak hanya itu, beberapa model juga menawarkan fitur tambahan seperti stylus pen, layar Full HD+, dan baterai tahan lama, menjadikannya lebih fungsional di berbagai kondisi.
Jika kamu sedang mencari laptop hybrid dengan harga murah dan spesifikasi terbaik, ada banyak pilihan menarik yang bisa kamu pertimbangkan.
Dari model ringan untuk mobilitas tinggi hingga laptop dengan performa kencang untuk multitasking, daftar ini berisi 10 laptop 2 in 1 paling murah dan terlaris Maret 2025 yang siap menemani aktivitasmu. Yuk, simak rekomendasinya di bawah ini!
1. Avita Magus 2 in 1 Touch
Avita Magus 2 in 1 Touch Intel Celeron N4020, laptop hybrid terbaik
- Blibli
Avita Magus 2 in 1 Touch hadir sebagai salah satu laptop 2 in 1 paling murah terlaris Maret 2025k 2025, dengan desain detachable keyboard yang memungkinkan pengguna menggunakannya dalam mode laptop atau tablet. Laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Celeron N4020 yang cukup untuk kebutuhan komputasi ringan seperti browsing, mengetik, dan presentasi.
Dengan bobot yang ringan dan desain fleksibel, laptop terbaik paling laris ini sangat cocok bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, terutama pebisnis atau mahasiswa. Layarnya berukuran 11,6 inci Full HD dengan panel IPS yang memberikan tampilan cukup jernih untuk kelas harganya. Dibanderol dengan harga Rp 2,4 jutaan, Avita Magus 2 in 1 Touch menjadi pilihan terbaik untuk kamu yang mencari laptop 2 in 1 murah dengan fungsionalitas tablet.