Rekomendasi Tempat Wisata di Cianjur yang Lagi Hits

Liburan Naik Kapal
Sumber :
  • www.sintiaastarina.com

Teknodaily – Cianjur, kabupaten di Jawa Barat yang kaya akan keindahan alam dan budaya. Kabupaten ini menawarkan beragam tempat wisata yang cocok untuk semua usia, mulai dari Taman Bunga Nusantara, Little Venice Kota Bunga, Curug Citambur, Wisata Agro Inkarla, dan Pantai Karang Potong.

Selain itu, terdapat desa wisata yang memberikan pengalaman edukasi kepada pengunjung, seperti membuat kerajinan tangan, belajar pertanian, mengenal budaya lokal, dan mencicipi makanan tradisional.

Dengan mengunjungi desa wisata, pengunjung tidak hanya berlibur, tetapi juga turut berkontribusi dalam melestarikan lingkungan dan mendukung perekonomian masyarakat lokal.

Berikut ini adalah rekomendasi tempat wisata di Cianjur yang lagi hits:

1. Taman Bunga Nusantara

 

Taman Bunga Nusantara

Photo :
  • www.tripadvisor.co.id

 

Salah satu tempat wisata yang paling hits di Cianjur adalah Taman Bunga Nusantara. Taman ini memiliki luas sekitar 35 hektar dan menyajikan koleksi bunga dari berbagai negara dengan tema taman yang berbeda-beda. Di sini, pengunjung dapat mengelilingi taman dan menikmati hamparan bunga berwarna-warni menggunakan kereta wisata yang disediakan oleh pengelola Taman Bunga Nusantara.

2. Little Venice Kota Bunga

 

Little Venice Kota Bunga

Photo :
  • Ulasan Maps

 

Ingin merasakan suasana Venesia tanpa harus pergi ke Italia? Kunjungi Little Venice Kota Bunga! Tempat wisata ini menyajikan suasana khas Venesia dengan kanal air, jembatan, dan bangunan bergaya Eropa. Pengunjung dapat menyusuri kanal air menggunakan perahu gondola, mengabadikan momen di spot foto yang instagramable, bersantai di tepi kanal, dan menikmati kuliner di restoran yang tersedia.

3. Curug Citambur

 

Curug Citambur

Photo :
  • travel.kompas.com

 

Curug Citambur menjadi salah satu air terjun yang paling tinggi di Jawa Barat. Air terjun ini terletak di Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur. Keindahan alamnya yang masih asri dan airnya yang jernih membuat Curug Citambur semakin populer di kalangan wisatawan. Di sini, pengunjung dapat berendam, bermain air, dan mengabadikan foto dengan latar belakang air terjun yang mempesona. Curug Citambur menyediakan fasilitas yang lengkap, mulai dari tempat parkir, tempat penginapan, kamar mandi, mushola, area outbound, dan warung makan.

4. Wisata Agro Inkarla

 

Wisata Agro Inkarla

Photo :
  • cianjurinvestment.nahnusoft.com

 

Wisata Agro Inkarla adalah tempat wisata yang memberikan pengalaman liburan yang berbeda dan menyenangkan. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan alam yang masih asri, dan berbagai koleksi tanaman hias. Pengunjung dapat menemukan bunga mawar, tulip, lavender, tanaman obat, bonsai, hingga tanaman langka. Wisata Agro Inkarla menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari kolam renang, area bermain anak, rumah pohon, restoran, dan penginapan.

5. Pantai Karang Potong

 

Pantai Karang Potong

Photo :
  • travel.kompas.com

 

Salah satu tempat wisata yang tengah naik daun di Cianjur adalah Pantai Karang Potong. Pantai ini menawarkan pesona alam yang memukau, garis pantai yang indah, dan air laut yang berwarna biru kehijauan. Selain itu, terdapat spot foto Instagramable yang menambah daya tarik Pantai Karang Potong, mulai dari ayunan, balon udara, rumah kaca, hingga bangunan ala Santorini. Pantai Karang Potong terletak di Kampung Sedekan, Desa Saganten, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.