5G Semakin Terjangkau dan Mudah Diakses

Snapdragon.
Sumber :
  • Snapdragon.

 

Patrick juga menambahkan bahwa Qualcomm berhasil menyeimbangkan antara kualitas dan harga, memberikan kinerja optimal dengan daya tahan baterai yang panjang, AI terintegrasi, serta akses luas ke jaringan 5G untuk pengalaman seluler yang lebih baik.

Kolaborasi dengan perusahaan besar seperti Xiaomi menjadi langkah strategis Qualcomm dalam memperluas jangkauan 5G.

Anuj Sharma, Chief Marketing Officer Xiaomi India, menyatakan bahwa banyak orang belum sepenuhnya merasakan manfaat dari 5G.

Dengan Snapdragon 4s Gen 2, Xiaomi siap membawa teknologi ini ke lebih banyak orang, membantu mereka terhubung dan berinteraksi dengan cara yang lebih baru dan efisien.

“Kami sangat senang bisa bekerja sama dengan Qualcomm Technologies untuk memungkinkan akses konektivitas berkecepatan gigabit bagi pengguna di wilayah-wilayah tertentu,” tuturnya.

Perangkat pertama yang menggunakan Snapdragon 4s Gen 2 diharapkan akan diluncurkan oleh Xiaomi sebelum akhir tahun ini.