Review Samsung Galaxy A56 5G: Super AMOLED, Tahan Air, & Performa Gaming
- Teknodaily / Rmarcella
Dengan kombinasi kamera ini, HP 5G terbaru ini mampu menghasilkan foto yang lebih detail, stabil, dan kaya warna, cocok untuk fotografi harian maupun konten media sosial.
Performa Ngebut dengan Exynos 1580
Untuk urusan performa, Samsung Galaxy A56 5G ditenagai chipset Exynos 1580 berteknologi 4nm yang dirancang untuk efisiensi daya dan kinerja lebih optimal. Chipset ini memiliki CPU 8-core dengan kecepatan hingga 2,9 GHz serta GPU Samsung Xclipse 540 yang membuat pengalaman gaming dan multitasking lebih lancar.
Galaxy A56 5G tersedia dalam beberapa varian RAM dan penyimpanan internal:
- 8 GB/128 GB
- 8 GB/256 GB
- 12 GB/256 GB
Jika penyimpanan masih kurang, tersedia slot microSD yang memungkinkan ekspansi penyimpanan hingga 1TB. Dengan kombinasi hardware ini, Galaxy A56 5G bisa diandalkan untuk gaming, streaming, hingga penggunaan berat lainnya.