Review Advan Pixwar X Transformers, Laptop Gaming Murah Spek Premium

Review Advan Pixwar X Transformers, Laptop Gaming Murah Spek Premium
Sumber :
  • Teknodaily / Rmarcella

Performa Gahar AMD Ryzen 7 6800H

Sebagai laptop gaming, Advan Pixwar X Transformers mengandalkan prosesor AMD Ryzen 7 6800H yang memiliki 8 core dan 16 thread, menjadikannya salah satu prosesor terbaik di kelasnya.

Didukung GPU AMD Radeon 680M, laptop ini siap menjalankan game kelas berat dengan lancar serta mendukung multitasking untuk keperluan profesional seperti video editing atau rendering 3D.

Laptop AMD Ryzen 7 terbaik ini juga dibekali dengan RAM 16GB DDR5, yang masih bisa di-upgrade berkat fitur dual-slot RAM. Untuk penyimpanan, tersedia SSD 512GB NVMe, memastikan kecepatan baca/tulis yang cepat dan akses data yang responsif. 

Sistem operasi Windows 11 yang terinstal langsung memberikan pengalaman penggunaan yang modern dan lebih optimal untuk gaming serta produktivitas. Dengan kombinasi spesifikasi ini, Advan Pixwar X Transformers mampu menghadirkan performa yang stabil dalam berbagai skenario penggunaan.

Layar Jernih dan Konektivitas Lengkap

Laptop murah terbaik ini hadir dengan layar IPS 15,6 inci beresolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) dengan aspek rasio 16:9. Teknologi IPS memastikan warna tetap akurat dan tampilan tetap tajam, sehingga mendukung pengalaman gaming yang lebih imersif. Layarnya juga memiliki refresh rate tinggi, yang akan meningkatkan responsivitas dalam game kompetitif.