Review Redmi 13x: HP Rp2 Jutaan Kamera 108MP RAM Jumbo
- Teknodaily / Rmarcella
Redmi 13x dibekali baterai jumbo 5030 mAh yang tahan lama untuk pemakaian seharian penuh. Dalam kondisi siaga, Xiaomi mengklaim baterainya bisa bertahan sampai 19 hari, atau sekitar 127 jam nonstop kalau cuma untuk muter musik, cocok banget buat yang suka dengerin lagu seharian.
Tidak cuma awet, proses isi dayanya juga ngebut. Dengan teknologi fast charging 33W, HP Android terbaru ini bisa diisi dari nol sampai 50% dalam waktu sekitar 26 menit aja. Cocok buat kamu yang sering buru-buru dan tidak sempat lama-lama ngecas. Tapi tentunya, hasil optimal cuma bisa didapat kalau pakai charger bawaan 33 watt dari Xiaomi.
Redmi 13x sudah menjalankan Android 14 dengan antarmuka HyperOS, sistem operasi terbaru dari Xiaomi yang jadi penerus MIUI. Secara tampilan sih mirip, tapi ada beberapa elemen yang bikin HyperOS terasa lebih segar, seperti tidak adanya label teks di ikon dan kustomisasi layar kunci yang lebih fleksibel.
HyperOS juga hadir dengan fitur-fitur canggih seperti floating windows, pengaturan privasi yang lebih lengkap, dan peningkatan di aplikasi galeri serta kamera. Tapi perlu dicatat, karena ini ponsel kelas entry, kamu tetap akan menemui aplikasi bloatware dan iklan di sistem. Beberapa orang mungkin butuh waktu buat adaptasi dengan antarmuka baru ini, apalagi kalau sebelumnya terbiasa pakai MIUI.
Sayangnya, Redmi 13x belum dilengkapi speaker stereo. Hanya ada satu speaker utama yang letaknya di bagian bawah, jadi kualitas suaranya terasa biasa aja. Buat kamu yang suka nonton film atau dengar musik langsung dari speaker, pengalaman audionya mungkin kurang nendang. Tapi tenang, masih tersedia jack audio 3.5mm untuk kamu yang lebih nyaman pakai headset kabel.
Konektivitas HP 2 jutaan terbaik ini cukup lengkap untuk ukuran kelas pemula. Ada dukungan dual SIM, jaringan 4G LTE, Wi-Fi 5, dan Bluetooth 5.0. Semua fitur koneksi ini sudah cukup untuk mendukung aktivitas harian mulai dari browsing, streaming, sampai video call tanpa gangguan berarti.