PeduliLindungi jadi SatuSehat dan Masih Proses Migrasi, Naik Kereta Disarankan Bawa Bukti Vaksin

SatuSehat
Sumber :
  • KAI.id

Teknodaily – Tahukah kamu jika aplikasi PeduliLindungi jadi SatuSehat mobile mulai 1 Maret 2023.

Sehubungan dengan hal itu, PT Kereta Api Indonesia menyarankan dan menghimbau pada masyarakat untuk bisa menunjukkan dokumen vaksin saat akan naik kereta, tepatnya saat akan boarding.

Untuk bentuk dikumen dari bukti vaksin tersebut bisa berupa soft copy maupun bisa menunjukkan di handphone atau bisa juga dengan dokumen fisik.

Dillangsir dari siaran pers KAI, Joni Martinus selaku VP Public Relations KAI mengatakan

“Pelanggan untuk sementara waktu diimbau membawa dokumen vaksin sebagai antisipasi jika validasi status vaksin pelanggan saat boarding mengalami gangguan dalam menampilkan status vaksin.

Hal ini terkait adanya proses migrasi aplikasi PeduliLindungi ke SatuSehat Mobile,” 

ungkapnya.