Harga Mobil Listrik Bekas Anjlok, Banyak Pembeli Ketakutan
- Istimewa.
Dikutip VIVA Otomotif dari DW, akibat insiden tersebut banyak yang menjual mobil listrik Mercy EQE di Korea Selatan. Tercatat ada 100 unit lebih yang masuk daftar jual di platform jual-beli mobil bekas populer di Korea Selatan, SK Encar.
Per 16 Agustus lalu total EQE yang ditawarkan jual di platform itu mencapai 115 unit. Pada platform jual beli mobil bekas lainnya, K Car, tercatat kasus jual mobil listrik meningkat 184 persen pada pekan pertama Agustus ketimbang pekan sebelumnya.
Pemerintah pun kini membuat regulasi baru untuk menghindari insiden kebakaran terjadi kembali. mobil listrik tak lagi diperbolehkan dicas di parkiran bawah tanah gedung. Selain itu, mobil listrik juga tak boleh dalam kondisi penuh baterainya saat diparkir.
Setiap mobil listrik terparkir di basement paling banyak 90 persen. Begitu juga ketika hendak masuk atau berada di area parkir bawah tanah.